"Mereka dimasukkan ke ruang intensif karena trauma inhalasi. Takutnya ada pembengkakan pada saluran nafas dan luka bakarnya lebih dari 20 persen," ujar Kepala Divisi Pelayanan Medis Rumah Sakit Royal Taruma dr Elfrida Rinawaty Manurung di Rumah Sakit Royal Taruma, Jakarta Barat, Rabu (20/2).
Elfrida mengatakan luka bakar di saluran pernafasan yang dialami tiga korban tersebut bisa membuat mereka kesulitan bernafas. Elfrida tidak bisa memastikan berapa lama waktu perawatan yang akan mereka jalani.
"Kita tidak tahu karena setiap orang berbeda-beda. Ada yang cepat satu-dua hari terjadi pembengkakan di saluran nafasnya. Kami rawat di ruang intensif supaya nanti lebih intens pengawasan, observasi dan penanganan selanjutnya," kata Elfrida.
PGN Kirim Tim
PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) langsung mengirimkan tim untuk memeriksa kondisi jaringan pipa dan fasilitas gas PGN di Mal Taman Anggrek. Sekretaris Perusahaan PGN Rachmat Hutama memastikan pipa dan fasilitas gas aman dan tidak terdampak ledakan tersebut.
"Tim Gas Management Centre GDMR 1 PGN (Tim PGN) meluncur ke lokasi untuk memastikan pipa dan fasilitas gas PGN tidak terkena risiko kebakaran dari ledakan," kata Rachmat dalam keterangan tertulis, Rabu (20/2).
Baca: Maruf Amin Sebut Pembuat Hoaks sebagai Ahli Neraka
Berdasarkan data GIS dan Synergi, jarak lokasi ledakan dari aset PGN adalah 61 meter.
Rachmat menjelaskan Mal Taman Anggrek bukan merupakan pelanggan gas PGN.
Untuk wilayah tersebut PGN menyediakan jaringan gas untuk Mal Central Park dan Ciputra (Citraland), Jakarta Barat.
"Tapi untuk memastikan semua kondusif, tim PGN tetap melakukan pengecekan langsung di lokasi," kata dia.
Hasilnya, menurut Rachmat, pipa dan fasilitas gas PGN dalam kondisi aman dan tidak terdampak. Selain itu, tim PGN telah melakukan koordinasi dengan warga sekitar terkait pengamanan asset pipa dan fasilitas PGN.
"Tidak ada pelanggan (PGN) terdampak," pungkasnya.
Penyelidikan Unsur Kelalaian
Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Hengki Haryadi mengatakan pihaknya tengah menyelidiki ada tidaknya unsur kelalaian dalam ledakan di food court Mal Taman Anggrek.