TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI, Gembong Warsono menyayangkan pengunduran diri Kepala Bappeda DKI Sri Hendra Satria Wirawan dan Kadisparbud DKI Edy Junaidi.
Dia menilai, seharusnya para kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) tidak perlu mundur lantaran sedang berperang dengan anggota dewan dalam pembahasan anggaran.
• BREAKING NEWS Kepala Bappeda DKI Jakarta Mengundurkan Diri
Bila menganggap kinerja mereka dalam penyusunan anggaran tidak baik, Gembong menyebut, seharusnya kedua kepala SKPD itu mengundurkan diri setelah pembahasan anggaran ini rampung.
"Jika mereka merasa tidak mampu terhadap tugas yang dibebankan kepadanya, ya selesai dulu itu tugas. Apapun hasilnya, soal baik atau buruk kan pimpinan yang menilai," ujarnya saat dikonfirmasi.
"Selesaikan dulu tugas itu. Sayang saja, di saat pertempuran malah mundur," tambahnya.
Meski demikian, Gembong mengaku menghormati keputusan Mahendra dan Edy Junaidi mundur dari jabatannya.
"Saya mengapresiasi, menghargai, dan menghormati sikap dari yang mengundurkan diri. Itu hak pribadi seseorang. Kita hormati," kata Gembong.
Seperti diketahui, draf usulan anggaran dalam Kebijakan Umum Anggaran dan Plafon Prioritas Anggaran Sementara (KUA-PPAS) untuk Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2020 mendapat banyak sorotan publik.
Beberapa usulan anggaran yang dianggap janggal pun satu per satu mulai terkuak, seperti pengadaan lem aibon senilai Rp 83,8 miliar, pengadaan balpoin senilai Rp 123,8 miliar, hingga kenaikan anggaran Tim Gubernur Untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP) yang sempat melonjak hingga Rp 26 miliar.
Buntut dari kisruh anggaran DKI Jakarta ini, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Sri Mahendra Satria Wirawan pun memutuskan melepas jabatannya.
"Bapak ibu sekalian, seperti kita ketahui situasi dan kondisi saat ini yang membutuhkan kinerja Bappeda yang lebih baik lagi, saya mengajukan permohonan untuk mengundurkan diri," ucapnya, Jumat (1/11/2019).
Dengan pengunduran dirinya ini, Mahendra berharap penggantinya bisa meningkatkan kinerja Bappeda kedepannya.
"Harapan saya agar akselerasi Bappeda dapat lebih ditingkatkan lagi," tuturnya.
Tak hanya Mahendra, Kepala Dinas Disparbud DKI Jakarta Edy Junaidi sudah terlebih dahulu mengundurkan diri.