Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Yusuf Bachtiar
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Warga Jalan Beringin IV, RT04/03, Kelurahan Kranji, Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi digegerkan kabar penculikan anak yang dilakukan seorang pria.
Kejadian tersebut diketahui terjadi pada, Minggu, (12/1/2020), sekitar pukul 09.30 WIB di rumah seorang warga bernama Nanda Masito (30).
Beruntung dugaan penculikan ini urung terjadi, orangtua korban langsung bereaksi ketika melihat gelagat mencurigakan pria terduga pelaku.
Terduga pelaku kemudian berhasil diringkus warga.
Pria yang diketahui bernama Nasir (40), warga Kampung Melayu, Jakarta Timur itu sempat diintrogasi hingga video, ia tengah dikerumuni warga ramai tersebar.
Nanda Masito mengatakan, dasar kecurigaannya menuduh terduga pelaku adalah, ketika dia mendapat pengakuan dari putrinya berinsial AN (8) sempat dibujuk dengan diiming-imingi uang.
"Anak saya masuk ketakutan, dia bilang ada bapak-bapak mau kasi uang cuma sambil ngajak pergi," kata Nanda.
Nanda juga sempat menanyakan ke putrinya, uang pecahan yang ditawarkan terduga pelaku untuk membujuk korban ialah pecahan Rp 50.000.
"Kalau kata anak saya uangnya warna biru, kalau warna birukan berarti Rp.50.000," jelas dia.
Baca: Dikira Penculikan Anak-anak, Penangkapan Pelaku Penyekapan Pria di Samarinda Sempat Jadi Viral
Disamping itu, kecurigaannya juga ditambah dengan tingkah aneh pelaku sebelum beraksi.
Nanda mengaku melihat langsung pria terduga pelaku bolak-balik depan rumahnya.
"Ada empat kali bolak-balik, awalnya saya sempet lihat dia lagi di depan rumah bolak-balik cuma pas anak saya masuk ketakutan katanya mau dibawa saya makin kesal, saya keluar saya cari orangnya," tegas dia.
Kasus ini kemudian ditangani Polsek Bekasi Kota (Bekasi Barat) Polres Metro Bekasi.
Terduga pelaku oleh warga diantar ke Mapolsek, sementara orangtua korban langsung melapor.
"Warga sama terduga pelaku ke Polsek Bekasi Kota, kasusnya sudah diselesaikan, tidak ditempuh jalur hukum karena belum terbukti melaku penculikan," kata Kasubbag Humas Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing Andari.