Laporan Wartawan Tribunnews.com Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Selama tiga hari Operasi Ketupat 2020, petugas gabungan telah menghalau ribuan kendaraan yang hendak mudik ke wilayah Jawa Barat.
Hal ini dilakukan karena pemerintah sudah melarang aktivitas mudik di tengah pandemi virus corona atau Covid-19 sejak 24 April 2020 agar penyebaran virus tersebut tidak kian masif.
Baca: Mau Mudik ke Cilacap, Mobil Berpenumpang 38 Orang Asal Lampung Ini Dihalau Petugas di Bandung
"Total keseluruhan ada 3.683 kendaraan yang dilakukan penghalauan dari tanggal 24-26 April 2020. Paling banyak sepeda motor yang dihalau," ujar Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Saptono Erlangga saat dikonfirmasi Senin (27/4/2020).
Saptono Erlangga menjelaskan dari 3.683 kendaraan yang dihalau, rinciannya yakni kendaraan roda dua ada 2.704 kendaraan, roda empat ada 832 kendaraan.
Sedangkan bus ada 47 unit.
Seluruh kendaraan ini dihalau saat masuk ke wilayah Jawa Barat melalui beberapa pintu masuk baik tol maupun jalan non tol.
Baca: Sembuh Corona, Menhub Budi Karya Mulai Ikuti Rapat Kabinet dengan Presiden Jokowi
Ketika menghalau, Saptono Erlangga memastikan anggota melakukan secara persuasif untuk memutar balik.
"Kendaraan tersebut paling banyak dari Jakarta. Anggota meminta secara persuasif untuk memutar balik," tambahnya.