News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Emak-emak di Bekasi Lupa Anaknya di Pinggir Jalan Setelah Curi Sepeda Motor, Terekam CCTV

Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Rekaman CCTV seorang ibu nekat mencuri sepeda motor yang sedang terparkir di Kelurahan Kebalen, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, pada Senin (4/1/2021) siang.

TRIBUNNEWS.COM, BEKASI - Seorang ibu nekat (emak-emak) mencuri sepeda motor yang sedang terparkir di wilayah Kelurahan Kebalen, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, pada Senin (4/1/2021) siang.

Ironisnya, dalam melakukan aksinya pelaku terlihat membawa anaknya.

Dalam rekaman CCTV berdurasi 2.38 menit itu, terlihat seorang ibu berjalan bersama anaknya menuntun sepeda dipinggir jalan.

Ibu bersama anaknya, terlihat sempat berhenti di depan gapura dalam sebuah gang.

Baca juga: Pencuri di Jakarta Timur Hendak Dibakar Massa, Polisi Terpaksa Keluarkan Tembakan Peringatan

Lalu, ibu itu meninggalkan anaknya bersama sepeda untuk kembali ke depan toko karena melihat sepeda motor yang terparkir dengan kunci stang yang masih tergantung.

Tanpa pikir panjang, pelaku langsung mengambil sepeda motor tersebut, namun anaknya bersama sepedanya ditinggal di depang gapura pinggir jalan tersebut.

Melihat sepeda motornya dibawa pelaku, nampak pemilik bersama warga mengejarnya.

Sedangkan, anaknya yang ditinggal ibunya terlihat bingung mondar-mandir di dekat sepedanya.

Kapolsek Babelan, Kompol Ghulam Nabi Pasaribu membenarkan peristiwa tersebut.

Ia menjelaskan saat itu juga pelaku berhasil diamankan warga yang mengejarnya.

"Iya betul kejadian itu, sudah diamankan langsung ketika itu," terangnya.

Menurut dia, korban dan warga sempat membawa pelaku dan anaknya ke kantor kepolisian. Hanya saja, korban enggan membuat laporan.

”Sehingga kasus ini tidak dilanjutkan, ibu dan anak itu hanya didata saja,” katanya.

Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Seorang Ibu Nekat Curi Sepeda Motor, Anak Perempuannya Ditinggal Sendirian Setelah Sukses Beraksi

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini