News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ular Berukuran 1,2 Meter Ditemukan Bersembunyi di Kloset Kamar Mandi Rumah Warga di Bekasi

Editor: Adi Suhendi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Petugas Damkar Kota Bekasi saat melakukan evakusi ular di rumah warga daerah Rawalumbu, Kota Bekasi.

Laporan wartawan TribunJakarta.com, Yusuf Bachtiar

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Seekor ular berukuran panjang 1, 2 meter bersembunyi di dalam kloset rumah warga di Jalan Bojong Megah, RT07 RW 15, Bojong Rawalumbu, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Ular tersebut akhirnya dievakuasi tim Dinas Kebaran Kota Bekasi, Kamis (11/3/2021) kemarin.

Komandan Regu Rescue Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Bekasi Rahmat mengatakan, pihaknya berhasil melakukan evakuasi dengan menerjunkan personel Kompi C.

"Kami mendapat laporan dari warga bernama Sinta bahwa, di kamar mandinya terdapat seekor ular dengan ukuran cukup besar," kata Rahmat saat dikonfirmasi, Jumat (12/3/2021).

Baca juga: Seorang Nenek 83 Tahun Syok saat Masuk Kamar Mandi, Temukan Ular Sanca 2,5 Meter Sedang Meringkuk

Dia menjelaskan, saat petugas rescue Damkar Kota Bekasi tiba di lokasi, ular tengah bersembunyi di dalam kloset kamar mandi.

"Ketika petugas datang ular berada di dalam lubang kloset, proses evakuasi berjalan singkat karena ular dalam posisi diam terjebak," ucapnya.

Ular yang dievakuasi dari dalam kloset lanjut dia, merupakan jenis koros atau ular jali. Panjangnya diperkirakan kurang lebih 1,2 meter.

Baca juga: Heboh Penemuan Ular Mematikan di Lapangan Sewu Solo, Jumlahnya 11 Ekor dan Berjenis Viper

"Bukan (ular berbisa), ular jenis koros tetapi ukurannya memang cukup lumayan dengan panjang kurang lebih 1,2 meter," terangnya.

Ular hasil evakuasi selanjutnya dibawa ke Mako Damkar Kota Bekasi, petugas akan menyerahkan ke komunitas pecinta reptil untuk kemudian dilepas ke habitat asli.

"Kami amankan, nanti bekerja sama dengan komunitas reptil agar dirawat sementara untuk kemudian dilepas ke habitat yang jauh dari pemukiman," ujarnya.

Penulis: Yusuf Bachtiar

Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Petugas Pemadam Evakuasi Ular 1,2 Meter Sembunyi di Kloset Kamar Mandi Rumah Warga di Bekasi

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini