News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tiga Kriteria Calon Gubernur DKI Jakarta yang Bisa Gantikan Anies Ala PDIP, Sosok Muda, Siapa Dia?

Penulis: garudea prabawati
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gembong Warsono

TRIBUNNEWS.COM - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) membeberkan tiga kriteria calon Gubernur DKI Jakarta, yang potensial dapat gantikan Anies Baswedan.

Hal tersebut dikatakan langsung oleh Sekretaris DPD PDIP DKI Jakarta, Gembong Warsono.

Tiga kriteria tersebut termasuk kadernya dari kalangan muda.

"Jadi bukan hanya sekedar muda, tapi kombinasi muda, berprestasi, dan punya kemampuan baik di tata pemerintahan," ujarnya, dikutip dari TribunJakarta.com.

Gembong menyebut, beberapa kadernya sudah memiliki kriteria tersebut.

Sementara keputusan soal sosok yang akan diusung PDIP dalam Pilgub DKI pada 2024 mendatang akan diumumkan oleh DPD PDIP DKI.

Baca juga: IHSG Diprediksi Lanjutkan Penguatan Kemarin, Berpeluang Menguji Resistance 6.700

Baca juga: Pasca Libur Natal dan Tahun Baru Kasus Covid-19 di Tokyo Jepang Meningkat Menjadi 103

Para kader itu pun nantinya akan diseleksi kembali untuk selanjutnya diusung dalam pemilihan gubernur (Pilgub DKI) pada 2024 mendatang.

"PDIP sudah punya (calon gubernur DKI). Banyak kader yang bisa kami dorong untuk maju di Jakarta. Banyak kepala daerah muda-muda yang bisa kami majukan di Jakarta," ucapnya.

Nantinya juga akan ada verifikasi terhadap kader yang cocok untuk ditempatkan di Jakarta

Ketika ditanya soal kans Menteri Sosial Tri Rismaharini maju sebagai Cagub DKI, Gembong enggan membahasnya.

Calon Gubernur DKI Jakarta Versi Gerindra

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berinteraksi dengan warga penggemar buru dara di Danau Cincin, Sunter, Jakarta Utara, Sabtu (1/1/2021). (FB Anies Baswedan)

Partai Gerindra telah menyebutkan empat nama potensial calon Gubernur DKI Jakarta, gantikan pemerintahan Anies Baswedan.

Diketahui pemerintahan Anies Baswedan yang menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta akan berakhir Oktober 2022 ini.

Ketua Dewan Penasihat DPD Gerindra DKI Mohamad Taufik mengungkap empat sosok potensial untuk menduduki jabatan Gubernur DKI Jakarta.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini