TRIBUNNEWS.COM - Sebuah rumah mewah di kawasan Cakung, Jakarta Timur, yang tampak terbengkalai, viral di media sosial.
Kisah viral rumah itu bermula dari unggahan akun Instagram @nyongallee_ pada 13 Desember 2022.
Sempat dikira terbengkalai, rumah dua lantai itu ternyata ditempati oleh seorang ibu dan anaknya yang sudah dewasa.
Ibu si pemilik rumah diketahui mengalami gangguan jiwa.
Setelah unggahannya viral, pemilik akun @nyongalle_ kembali datang ke rumah tersebut dan bertemu dengan Tiko, anak pemilik rumah.
Tak hanya @nyongalle_, beberapa YouTuber juga turut membuat konten tentang rumah tersebut.
Baca juga: Foto Rumah Mewah Ibu Eny yang Terbengkalai di Jakarta Timur saat Dibersihkan oleh Damkar
Setelah kisahnya viral, belakangan diketahui pemilik rumah tersebut adalah Ibu Eny.
Lantas, seperti apakah sosok Ibu Eny?
Wanita bernama lengkap Eny Sukaesih ini bertempat tinggal di kawasan Cakung, Jakarta Timur bersama anaknya, Tiko (23).
Menurut pengakuan Tiko saat wawancara bersama YouTube Bang Brew TV, dia adalah anak Ibu Eny satu-satunya.
"Saya sendiri sih anak kandung, satu-satunya," kata Tiko, dikutip Tribunnews.com, Kamis (5/1/2023).
Ibu Eny diketahui mengalami depresi sejak sekitar tahun 2010, ketika ia ditinggal oleh suaminya.
Kendati demikian, Tiko mengatakan kondisi sang ibu kala itu belum menunjukkan gejala depresi.
Dikutip dari Kompas.com, dua bulan pertama setelah ditinggal suaminya, Ibu Eny sempat mencari nafkah dengan berjualan makanan.