News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Depo Plumpang Terbakar

Panglima TNI Tinjau Lokasi Kebakaran Depo Pertamina Plumpang

Penulis: Ibriza Fasti Ifhami
Editor: Muhammad Zulfikar
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Panglima TNI Yudo Margono melakukan pengecekan lokasi kejadian kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara, Senin (6/3/2023).

Laporan wartawan Tribunnews, Ibriza Fasti Ifhami

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Panglima TNI Yudo Margono melakukan pengecekan lokasi kejadian kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara, Senin (6/3/2023).

Berdasarkan pantauan Tribunnews.com, Panglima TNI Yudho Margono tiba di Kantor Koramil 01/Koja, sekira pukul 16.00 WIB petang.

Setibanya Yudho di sana, ia disambut oleh Pangdam Jaya Mayor Jenderal TNI Untung Budiharto.

Baca juga: Polri Pastikan Pencarian Korban Hilang Tragedi Kebakaran Depo Pertamina Plumpang Terus Dilakukan

Kemudian, Panglima TNI Yudo Margono meninjau lokasi utama terjadinya insiden nahas itu menggunakan buggy car.

Yudho didampingi KSAD Jenderal TNI Dudung Abdurachman, KSAU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, KSAL Laksamana Madya TNI Muhammad Ali serta Pangdam Jaya, Dandim, Danramil, Babinsa dan jajarannya.

Yudho mengatakan, beberapa pihak dari TNI dan Polri telah hadir lebih dulu ke lokasi kejadian kebakaran Depo Pertamina Plumpang.

Hal itu, kata Yudho, dilakukan untuk membantu langkah awal penyelamatan.

Sementara itu, terkait kunjungannya pada Senin ini. Yudho menjelaskan, bertujuan untuk melihat langkah-langkah yang perlu diambil untuk para prajurit TNI yang akan membantu proses perhaikan setelah masa tanggap darurat.

Baca juga: Mudahkan Komunikasi, RSPP Sediakan Posko untuk Keluarga Korban Kebakaran Depo Pertamina Plumpang

"Sekarang kita lihat semuanya sudah terjadi seperti ini. Dan pada kesempatan sore ini. Saya akan melihat nanti bagaimana mengambil langkah-langkah untuk para prajurit kita, TNI yang akan membantu," kata Yudho, saat ditemui di lokasi kejadian kebakaran Pertamina Plumpang, Senin ini.

"Ya mungkin langkah setelah tanggap darurat ini," sambungnya.

Sebelumnya, kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara, menimbulkan korban tewas dan luka-luka, Jumat (3/3/2023) malam.

Adapun menurut data BPBD DKI Senin (6/3/2023) hingga pukul 06.00 WIB, tercatat jumlah pengungsi korban terbakarnya Depo Plumpang Pertamina sebanyak 214 jiwa.

Rinciannya di Kantor PMI Jakarta Utara sebanyak 186 jiwa dan RPTRA Rasella berkurang 12 jiwa, sehingga menjadi 28 jiwa. 

Kemudian berdasarkan data Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, hingga pukul 06.00 WIB, korban meninggal berjumlah 18 jiwa.

Selanjutnya 37 jiwa sedang dalam penanganan tim medis di rumah sakit. Rinciannya di RSCM 1 jiwa, RSPP 24 jiwa, RS Pelabuhan 3 jiwa, RSUD Tugu 1 jiwa, RSUD Koja 1 jiwa, RS Yarsi 2 jiwa, RS Firdaus 1 jiwa, RS Pertamina Jaya 2 jiwa dan RS Pekerja 2 jiwa. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini