News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pedagang Sate Ditemukan Tewas Dengan Sejumlah Luka Tusuk di Bekasi, Polisi Lakukan Penyelidikan

Penulis: Fahmi Ramadhan
Editor: Adi Suhendi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi Jenazah. Seorang pedagang sate berinisial D (50) ditemukan tewas dengan sejumlah luka tusuk pada bagian tangan dan dadanya, Kamis (29/6/2023).

Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahmi Ramadhan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Seorang pedagang sate berinisial D (50) ditemukan tewas dengan sejumlah luka tusuk pada bagian tangan dan dadanya, Kamis (29/6/2023).

Jasad korban ditemukan di warung daganganya sendiri di Jalan Pejuang Jaya Blok C, Medansatria, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Kejadian itu pun viral di sosial media dimana di antaranya diposting akun @lensa_berita_jakarta.

Dalam video itu dijelaskan bahwa salah satu saksi bernama Nurmuji mengatakan, korban ditemukan oleh istrinya sekitar pukul 09.00 WIB di dalam kamar usai melaksanakan salat Iduladha.

"Istrinya pulang salat Id tidak langsung masuk ke kamar, nyetel tv dulu. Setelah nonton tv masuk kamar suaminya sudah nggak ada," ujar Nurmuji dikutip dari akun tersebut.

Sementara itu, Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Dani Hamdani membenarkan adanya kejadian tersebut.

Baca juga: Emak-emak Jadi Korban Begal Bercerulit Saat Hendak Jenguk Putrinya di Bekasi, Ini Kronologisnya

Dani mengatakan pihaknya yang mendapat informasi dari warga sekitar pukul 13.15 WIB, langsung mendatangi lokasi.

"Benar (ada kejadian tersebut), kemudian dari pihak kepolisian langsung melakukan pengecekan TKP," ucap Dani ketika dikonfirmasi, Kamis (29/6/2023).

Usai melakukan pengecekan TKP, dijelaskan Dani pihaknya juga telah mengevakuasi jasad korban dari lokasi tersebut.

Selain jasas korban, pihaknya juga mengamankan sejumlah barang bukti.

Baca juga: Bareskrim Bongkar Jaringan Perdagangan 16 Bayi di Sulawesi Tengah-Bekasi, 4 Tersangka Ditangkap

"Korban, barang bukti, saksi-saksi yang sementara kita amankan," ujarnya.

Meski begitu, Dani belum bisa menjelaskan perihal penyebab tewasnya pedagang sate tersebut lantaran masih proses penyelidikan.

"Mudah-mudahan kita bisa melakukan proses penyelidikan," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini