Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Aji
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktris Nikita Mirzani masih dirawat di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, karena kondisi kesehatannya terganggu. Suhu badan Nikita panas tinggi dan muntah-muntah saat di tahan di Mapolda Metro Jaya.
Dari daftar nama pasien yang ditempel di pintu masuk RS Polri, Nikita menjalani rawat inap di Ruang Cendrawasih III RS Polri. Tercatat Nikita sudah dirawat sejak tanggal 19 Oktober 2012 lalu bersama 11 pasien lainnya.
Sayang tak ada yang dapat dikonfirmasi soal kondisi Nikita saat ini. Humas RS Polri, Kombes Sarwoto saat dihubungi Tribunnews.com tak mengangkat teleponnya, begitu juga kuasa hukum Nikita, Minola Sebayang.
Sebelumnya, Nikita sudah tiga hari ditahan. Ia mendekam di penjara karena melakukan penganiayaan Pavillon Rooftop, Kemang, Jakarta Selatan, 5 September 2012, sehingga korban mengalami luka di wajahnya. Akibat perbuatannya Nikita ditahan 20 hari, sampai berkasnya lengkap untuk menjalani proses persidangan.
Berita Terkait: Kasus Nikita Mirzani
- Kuasa Hukum Nikita Mirzani Ajukan Penangguhan Penahanan
- Nikita Mirzani Menangis Wajar, Dia Kan Perempuan
- Nikita Mirzani Minta Jangan Ditahan karena Sibuk Syuting
- Nikita Mirzani Ditahan di Polda Metro
- Pacar Nikita Mirzani Juga Ditetapkan Jadi Tersangka
- Hendak Dijemput Paksa, Nikita Mirzani Serahkan Diri