Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Zulfikar
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapolri Jenderal Pol Sutarman berharap pada peran Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) dalam membangun instansi yang dipimpinnya lebih profesional. Menurutnya, saran ataupun kritik dapat mewujudkan citra positif bagi Polri.
"Kompolnas diharapkan dapat memberikan saran kepada Kepolisian untuk mewujudkan Polri yang profesional dan mandiri," kata Sutarman di Hotel Bidakara, Jakarta, Senin (25/11/2013).
Sutarman berharap selain memberikan kritik, Kompolnas juga dapat menyampaikan keluhan Kepolisian kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Misalnya mengenai perumusan anggaran, sumber daya manusia dan lainnya.
"Kita harapkan Kompolnas berperan aktif untuk membantu berjuang meningkatkan anggaran Polri. Sehingga kekurangan selama ini bisa diupayakan," tuturnya.
Sutarman mengaku, instansinya siap untuk diawasi dan dikritik oleh masyarakat. Hal itu dimaksudkan agar kepolisian semakin dicintai dan dipercaya oleh masyarakat.
"Kami siap diawasi, dikritik dan diberikan guidance dari masyarakat," ucapnya.