News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Konvensi Demokrat

Pramono Edhie: Peserta Konvensi Bekerja Bersama ‎Kader Menyelamatkan Partai

Penulis: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pramono Edhie Wibowo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Terkait pernyataan Wakil Ketua Umum PAN, Drajad Wibowo, yang menilai peserta Konvensi Calon Presiden Partai Demokrat Pramono Edhie Wibowo patut diperhitungkan dan memiliki seluruh kriteria untuk menjadi pemenang dalam konvensi internal Partai Demokrat, Pramono Edhie Wibowo menyatakan bahwa dirinya semakin merasa termotivasi untuk berusaha sebaik-baiknya mengikuti jalanya Konvensi Calon Presiden Partai Demokrat.

"Sebagai Dewan Pembina Partai Demokrat saya bertanggung jawab untuk menyiapkan partai menghadapi Pileg 2014 mendatang," ujar Edhie.

"Sebagai peserta konvensi tugas saya adalah memaparkan visi dan misi saya sebagai calon presiden untuk melanjutkan pembangunan dan menjadikan Indonesia negara yang adil dan makmur," lanjut Edhie.

"Kedua tugas ini akan saya jalankan sebaik-baiknya," tegasnya.

"Sudah mendarah daging dalam keluarga dan jiwa saya yang berkarir dalam militer selama 33 tahun 3 bulan untuk selalu membela dan memberikan yang terbaik untuk bangsa dan negara. Keikutsertaan saya dalam Konvensi calon Presiden Partai Demokrat adalah untuk melanjutkan panggilan mengabdi untuk negeri," kata Edhie.

Lebih lanjut sehubungan dengan kepastian bisa tidaknya mengusung capres sendiri terkait UU Pilpres yang mensyaratkan 20 persen perolehan kursi DPR atau 25 persen perolehan suara sah nasional bagi parpol yang ingin mengusung capresnya sendiri Edhie menyatakan dirinya bersama kader akan terus terus bekerja keras mendekatkan diri dengan masyarakat pemilih di seluruh Indonesia.

"Misi saya dalam menghadapi Pileg 2014 ini adalah untuk menyelamatkan Partai dengan perolehan suara dua digit," Edhie mengakhiri.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini