News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ujian Nasional 2014

Pelaksanaan UN 2014 Minim Pengaduan

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sejumlah siswa yang menjadi tahanan di Lapas Tangerang sedang mengerjakan Ujian Nasional, Senin (14/4/2014).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan mengklaim pelaksanaan UN 2014 kali ini berjalan lebih baik dibandingkan tahun lalu.

Hal ini bisa diambil kesimpulan dari minimnya pengaduan yang masuk ke posko Kemendikbud menyoal pelaksanaan UN 2014.

Wamendikbud Bidang Pendidikan, Musliar Kasim mengatakan pihaknya telah membangun tiga posko pengaduan UN, yakni di
Pusat Informasi dan Humas (PIH) di Kemendikbud, Puspendik, dan di  Inspektur Jendral Pendidikan.

"Posko pengaduan ini menerima pengaduan sejak H-2 pelaksanaan UN hingga Hari pelaksanaan UN. Total 2014 selama 4 hari (H-2 hingga hari kedua UN) kami menerima 159 aduan," ujar Musliar, Selasa (15/4/2014) di Kemendikbud.

Sementara jika dibandingkan dengan tahun lalu 2013, dalam  waktu yang sama yakni H-2 hingga hari kedua UN, pihaknya menerima 381 pengaduan.

"Tahun 2013 pengaduan yang masuk ada 381. Tahun 2014 ini ada 159 pengaduan. Jadi bisa disimpulkan ada penurunan sekitar 40 pesen pengaduan dibandingkan tahun 2013," tambah Musliar.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini