TRIBUNNEWS.COM, YOGYA - Setelah mendarat di Bandara Internasional Adisutjipto, Capres PDIP Joko Widodo langsung meluncur ke sebuah rumah makan di daerah Kalasan, Sleman. Bersama tim kecilnya, Jokowi bersantap malam.
Sesudah makan malam, Jokowi langsung menuju ke kompleks Candi Seweu menemui ribuan umat Budha DIY dan sekitarnya yang merayakan Hari Waisak.
Sebelum meninggalkan rumah makan, Jokowi ditodong seorang bocah yang meminta tanda tangan di bagian punggung kausnya.
Rekaman kegiatan Jokowi itu terpantau dari twit-twit akun Twitter @aktivitasjokowi. Jokowi disertai sejumlah asistennya terbang dari Cengkareng Rabu sore, untuk menjalani serangkaian kegiatan di Yogyakarta.
Ia terbang menumpang penerbangan komersial, berbaur dengan penumpang umum lainnya.
Selain ke Candi Sewu, Jokowi dijadwalkan bunga di makam Panglima Besar Jenderal Soedirman dan dilanjutkan kongkow di Malioboro. Besok pagi, ia akan kembali ke Jakarta.(Tribunjogja.com)