News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kasus Hambalang

Koster Klaim Tak Ada Hal Baru Terkait Pemeriksaan Hambalang

Penulis: Edwin Firdaus
Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Anggota Badan Anggaran (Banggar) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) I Wayan Koster, selesai dipriksa sekitar 5 jam di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jalan Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat, (6/12/2013). Politisi PDI-P menjalani pemeriksaan sebagai saksi terkait penyidikan dugaan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) dalam pembelian saham PT Garuda Indonesia Airline dengan tersangka mantan Bendahara Umum (Bendum) Partai Demokrat, M Nazaruddin, terpidana kasus Wisma Atlet. (Warta Kota/Henry Lopulalan)

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anggota DPR RI dari fraksi PDIP, Wayan Koster mengklaim tak ada unsur kebaruan terkait pemeriksaannya sebagai saksi dugaan korupsi pembangunan sarana prasarana proyek olahraga Hambalang. Dia diperiksa untuk melengkapi berkas tersangka Direktur Utama PT Dutasari Citralaras Machfud Suroso.

Menurut Koster, pemeriksaannya hari ini hanya mengulang penjelasannya ketika bersaksi untuk mantan Menteri Pemuda Olahraga Andi Alifian Mallarangeng.

"Cuma dikit, mengulang kesaksian saya waktu tersangka Pak Andi M," kata Koster usai menjalani pemeriksaan di KPK Jakarta, Senin (16/6/2014).

Koster mengaku tidak mengenal sosok Machfud. "Enggak kenal saya sama sekali, enggak kenal," imbuhnya.

Machfud oleh KPK diduga melakukan perbuatan melawan hukum dengan menyalahgunakan kewenangan yang memperkaya diri sendiri dan orang lain yang merugikan keuangan negara terkait proyek Hambalang. (edwin firdaus)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini