TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mabes Polri mengakui masih ada beberapa anggotanya yang menyimpang. Hal tersebut bercermin dari kasus ditangkapnya dua anggota Polda Kalimantan Barat oleh Polisi Diraja Malaysia (PDRM) Jumat (29/8/2014).
"Kami sadari dengan kekuatan personel 420 ribu ini kemungkinan ada dua, tiga atau beberapa yang melakukan pelanggaran yang berlaku," ungkap Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri Kombes Pol Agus Rianto di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Senin (1/9/2014).
Dikatakannya pihaknya menyadari betul ada anggota Polri yang menyimpang. Hal tersebut yang senantiasa menjadi perhatian bagi institusi yang kini dipimpin Sutarman tersebut.
"Kami sadari itu masih ada dan ini terus kita lakukan pembenahan internal," ujarnya.
Pihak Polri pun berharap masyarakat memahami jerih payah Polri dalam membenahi internalnya, dengan ditangkapnya AKBP Idha Endri Prastiono dan Brigadir MH Harahap.
"Kita tidak ingin dengan ada satu dua anggota Polri yang melakukan pelanggaran dan telah mencemarkan bangsa Indonesia. Ini kami harapkan bisa dipahami saya yakin dan percaya kami terus akan berbenah diri," ujarnya.
Polri tidak alergi dengan kritikan dan koreksi. Hal tersebut sangat Polri perlukan.
"Kami sadari itu sangat dibutuhkan dantidak bisa berdiri tanpa dukungan dari seluruh masyarakat," ucapnya.