News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Duet Jokowi JK

Tifatul: Publik Tunggu Gebrakan Pertama Pemerintahan Jokowi

Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Y Gustaman
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Presiden Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono (kedua dari kiri) dan presiden terpilih Joko Widodo (ketiga dari kanan) tiba sebelum upacara pengukuhan di DPR di Jakarta pada 20 Oktober, 2014

Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Zulfikar

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Tifatul Sembiring mengapresiasi pidato yang disampaikan Presiden Joko Widodo. Pidato perdana yang disampaikan Jokowi cukup baik.

"Apa yang beliau katakan bagus untuk awal pidato," kata Tifatul kepada wartawan usai pelantikan Jokowi-JK di gedung MPR/DPR, Jakarta, Senin (20/10/2014).

Mantan Menteri Komunikasi dan Informasi itu menambahkan, masyarakat kin justru menunggu gebrakan awal dari presiden ketujuh Indonesia tersebut.

"Kita mengharapkan gebrakan pertama Pemerintahan Jokowi seperti apa. Orang sangat menunggu gebrakan Pemerintahan Jokowi," tuturnya.

Masih kata Tifatul, permasalahan yang kini akan dihadapi Jokowi adalah menentukan kabinet. "Masalah besar adalah Jokowi menyusun kabinet. Masyarakat berharap pada kabinet pemerintahan," tandasnya. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini