Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Zulfikar
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hendardji Soepandji merasa cukup kesulitan mengikuti serangkaian tes calon pimpiann Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Hal itu sepadan dengan beban tugas pimpinan KPK.
"Harus berat dong, masak yang ringan-ringan begitu. Nanti tidak menghasilkan (pemimpin) yang berkualitas," kata Hendardji usai mengikuti tes tahap ketiga capim KPK di Kebayoran Baru, Jakarta, Selasa (28/7/2015).
Meski cukup sulit menyelesaikan semua tes, mantan Komandan Pusat Polisi Militer ini optimistis lolos ke tahap selanjutnya. Ia tak berkecil hati jika pansel tidak meloloskannya untuk tes tahap berikutnya.
"Insya Allah apapun hasilnya saya syukuri. Hidup itu harus bersyukur," imbuh Hendardji.
Menurut dia, misi KPK harus banyak diubah terutama berkaitan dengan pencegahan. Saat ini pencegahan korupsi kurang terdengar dari misi yang dijalankan lembaga itu.
"Cegah jangan sampai terjadi, itu akan lebih mulia. Tapi kalau sudah berbuat (korupsi) harus ditindak," tegas dia.