"Saat itu kebetulan ada 7 Kabupaten yang menyelenggarakan Pilkada. KPU meminta IDI untuk menyelenggarakan tes kesehatan tersebut. Dan semua sudah sesuai standar pemeriksaan, karena hasilnya langsung kita serahkan ke IDI cabang masing-masing daerah," ujarnya.
Terkait adanya dugaan hasil tes rekayasa, pihaknya membantah tegas. Sebab tim medis dalam hal ini RSMH Palembang yang bertugas sudah berkompeten dan profesional di bidangnya.
"RSMH kan RS pusat, tipe A. Seluruh peralatan lengkap. Maka itu pemeriksaan dilakukan disana. Tidak hanya tes narkoba yang dilakukan. Seluruh tes kesehatan lain juga dijalankan," ujarnya.
Apalagi selaku mewakili profesi sebagai dokter, dr Rizal percaya para tim medis menjalankan tugasnya dengan tanggung jawab profesi. Tentu saja jalannya pemeriksaan sesuai prosedur dan undang-undang.
"Jika memang meragukan dan kalau penyidik mau periksa, silahkan saja. Namun kami tidak bisa beberkan hasil pemeriksaan ke publik, sebab itu merupakan privasi," ujarnya.
BNN Heran Mati Lampu
Badan Narkotika Nasional (BNN) mempertanyakan peristiwa mati lampu yang terjadi di rumah Bupati Ogan Ilir Ahmad Wazir Novialdi Mawardi saat petugas berencana menggeledah, Minggu (13/3/2016) dini hari. "Kami mempertanyakan, kok bisa listrik mati sekira empat jam, sampai operasi berlangsung alot," kata Kepala Bagian Humas BNN, Kombes Pol Slamet Pribadi.
Menurutnya, akibat listrik padam, sang pemilik rumah pun melakukan provokasi dan mencoba menahan gerbang rumah. Bahkan petugas BNN sempat diteriaki, sehingga mengundang kecurigaan dari orang-orang di sekitar rumah Bupati Ogan Ilir kepada petugas BNN.
Gempa Terkini Senin 5 Februari 2024 Guncangan Baru Saja Terjadi, di Sini Lokasi dan Kekuatan Getaran
Gempa Terkini Minggu 14 April 2024 Pagi Guncangan Baru Saja Terjadi, di Sini Lokasi dan Magnitudonya
Gempa Bumi Terkini Senin 19 Februari 2024 Pagi, Guncangan Baru Terjadi, di Sini Lokasi dan Magnitudo
"Ya kami mempertanyakan, kenapa bisa kita masuk, lalu, blep mati lampu," kata Slamet.(kha/fer/why/Sripo/Tribun Jogja)