Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Belasan perwakilan tokoh tanah air, Senin (3/4/2017) menyambangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Kedatangan mereka dalam rangka menemui Pimpinan KPK.
Mereka diantaranya Dadang Trisasongko, Natalia Soebagjo, Erry Riyana Hardjapamekas, HS Dillon, Bambang Hartymurti, Todung Mulya Lubis.
Kemudian Betti Alisjahbana, Lelyana Santoso, Tini Hadad, Ismid Hadad, dan Mas Achmad Daniri.
Maksud kunjungannya yakni mendukung penuh proses penegakkan hukum KPK dalam kasus e-KTP.
Selain itu, mereka pun mendukung KPK dalam mengembangkan langkah-langkah pencegahan korupsi di bidang pengadaan, perencanaan, dan penganggaran.
Selain itu, Erry Riyana juga berpesan agar KPK memperkuat soliditas internal.
Serta menguatkan integritas seluruh jajarannya sebagai bagian dari langkah untuk menjaga independensi kelembagan KPK.
"Kami juga ajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga dan mengawasi KPK agar tetap menjadi lembaga yang independen dan kredibel," ujar Erry.
Terakhir, Erry juga mendesak DPR dan Presiden Jokowi untuk memberikan dukungan penuh kepada KPK dengan membangun kerangka hukum yang memperkuat kelembagan KPK.
Kemudian menjaga idependensinya serta memberikan dukungan anggaran yang memadai.
Merespon adanya dukungan dari sejumlah tokoh tersebut, Wakil Pimpinan KPK, Laode M Syarif mengaku berterimakasih.
"Kami berterimakasih makin banyak pihak dan tokoh yang mendukung kami. Kami minta langkah kami terus dikawal," kata Laode.