Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurmulia Rekso Purnomo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Akhir Agustus mendatang, Indonesia akan kedatangan Sekjen Partai Komunis Vietnam, Nguyen Phu Trong.
Hal tersebut dikatakan Juru Bicara Kementerian Luar Negeri (Kemenlu), Arrmanatha Nasir.
"Rencana kunjungan Sekjen Partai Komunis Vietnam ke Indonesia akan dilakukan di akhir bulan Agustus, " kata Arrmanatha Nasir di kantor Kemenlu, Jakarta Pusat, Kamis (20/7/017).
Arrmanatha Nasir mengatakan Nguyen Phu Trong adalah orang yang memiliki kedudukan cukup tinggi di pemerintahan Vietnam.
Partai Komunis Vietnam adalah partai penguasa di negeri tersebut.
Kunjungan Nguyen Phu Trong bulan depan menurut Juru Bicara Kemenlu adalah yang pertamakalinya ke Indonesia.
"Ini merupakan kunjungan yang penting, ini merupakan kunjungan pertama dan juga sekjen Partai Komunis itu memiliki kedudukan yang cukup tinggi di pemerintahan Vietnam," katanya.
Nguyen Phu Trong bukanlah pejabat Partai Komunis pertama yang datang di era pemerintahan ini.
Sebelumnya pada 13 April 2016 lalu, Kepala Biro Hubungan Internasional dan Luar Negeri Partai Komunis Tiongkok, Mulia Song Tao, diterima Presiden RI Joko Widodo di Istana Merdeka.
Sebelumnya, Mei 2015 lalu Wakil Presiden Partai Komunis Tiongkok, Gou Yezhou, diterima Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem, Surya Paloh di kantor DPP Partai NasDem, Jakarat Pusat.