(TribunnewsBogor.com/Khairunnisa)
TRIBUNNEWS.COM - Sosok Zaadit Taqwa tampaknya jadi sorotan banyak pihak akhir-akhir ini.
Hal ini terjadi setelah dirinya mengacungkan 'kartu kuning' kepada Jokowi.
Aksinya ini pun menuai pro dan kontra dari berbagai kalangan netizen.
Salah satunya adalah sosok Angga Dito Fauzi yang diduga sebagai sosok pengampu dalam salah satu mata kuliah yang diambil Zaadit.
Angga mengkritisi perkataan Zaadit dan membeberkan perilakunya di perkuliahan melalui media sosial Twitter.
"Berulang kali dia bilang 'menuntaskan tugas-tugas yang belum selesai'. Hei bung, berapa tugs fiskom yang kau selesaikan kemarin ? Tidak ada,'kan?," tulisnya dalam akun @AnggaDFauzi.
Ia melanjutkan cuitannya tersebut dengan nasehat.
"Selesaikan dulu tugas fiskommu baru kau bisa berbicara seperti tadi," tulisnya.
Tidak hanya itu, Angga juga memberitahukan perihal nilai dari tugas-tugas Zaadit.
"Fyi, nilai tugas fiskom 2 dia semester kemarin NOL alias tidak mengerjakan tugas sama sekali. Tidk pantas dia berbicara tentang tugas-tugas pemerintah yang belum selesai," ujarnya dalam cuitan.