News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilpres 2019

Perolehan Kursi Demokrat 10 Persen di DPR, Andi Mallarangeng: Kita Realistis Saja

Penulis: Gita Irawan
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Presiden Ir Joko Widodo (Jokowi) didampingi Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono beserta istri saat memasuki ruangan rapat pimpinan nasional (Rapimnas) Partai Demokrat 2018 dengan mengusung tema Demokrat Siap di Sentul International Convention Center, Jawa Barat, Sabtu (10/3/2018). Saat berjalan menuju kursinya, Jokowi menyalami kader-kader Demokrat. Rapimnas Demokrat dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Tribunnews/Jeprima

Laporan Wartawan Tribunnews com, Gita Irawan

TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Politisi Partai Demokrat Andi Alifian Mallarangeng mengatakan, Partai Demokrat dimungkinkan untuk langsung mengusung calon presiden dari partainya jika memang telah memenuhi syarat perolehan kursi minimal 20 persen di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).

Namun menurutnya, kenyataannya Partai Demokrat baru memiliki 10 persen.

Untuk itu menurutnya, Partai Demokrat saat ini harus bekerja sama dengan partai politik lain.

Hal itu dikatakan Andi saat menghadiri Rapat Pimpinan Nasional Partai Demokrat di Sentul Internasional Convention Center (SICC), Jawa Barat pada Minggu (10/3/2018).

"Kalau ditanya, idealnya tentu ada poros ketiga. Idealnya ya. Kalau kita punya 20 persen kita langsung usung capres sekarang juga. Langsung sendirian. Tapi kan realitisnya kita cuma punya 10 persen, ok kita harus bekerja sama dengan partai lain," kata Andi.

Baca: Syarif Hasan: Setiap Poros Sangat Terbuka

Selain itu, Ia juga mengatakan bahwa saat ini Partai Demokrat tengah melihat berbagai kesempatan untuk berkoalisi dengan partai mana pun.

"Sekarang ini situasinya kita mencoba melihat berbagai kesempatan-kesempatan koalisi. Partai Demokrat adalah partai tengah yang bisa berkoalisi dengan siapa saja. Tapi tentu saja ada syarat yang harus dipenuhi," kata Andi.

Untuk syarat koalisi itu, Andi mengatakan ada tiga syarat sesuai dengan pesan yang disampaikan oleh Ketua Umum Partai Demokrat, Soesilo Bambang Yudhoyono.

"Seperti Pak SBY kemarin sudah katakan ada tiga syarat. Pertama kerangkanya harus tepat. Kedua respect and trust. Ketiga platform dari koalisi itu harus dibicarakan bersama tentu saja," kata Andi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini