TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah sebelumnya heboh di Indonesia kabar penipuan jamaah umrah dan haji oleh perusahaan biro perjalanan First Travel, kini kasus serupa juga terjadi di Makassar.
Pendiri sekaligus CEO Abu Tours Travel Hamzah mamba alias Abu Hamzah ditetapkan sebagai tersangka kasus penipuan ibadah umrah Jumat (23/3/2018).
Hal ini diungkapkan Kabid Humas Polda Sulsel saat menggelar jumpa pers.
Hamzah Mamba disangka telah merugikan puluhan ribu jamaah dengan total kerugian mencapai Rp 1,4 triliun.
Penetapan tersangka ini dilakukan setelah Polda Sulsel menggeledah kantor Abu Tours di Jl kakatua Makassar.
Selain menetapkan tersangka Polda juga mengumkan menyita aset-aset Abu Tours yang tersebar di berbagai daerah.
Setelah ditetapkan sebagai tersangka, Hamzah Mamba rencananya bakal ditahan.
Blak-blakan
Owner Abu Tours, Hamzah Mamba, akrab disapa Abu, blak-blakan soal bisnis travelnya yang sedang dilanda sial.
Dalam konfrensi pers di Rumah Makan (RM) Jowo Jl Kasuari, Kota Makassar, Abu mengaku kena sial.
Menurutnya, di akhir tahun 2017 hingga sekarang travel yang didirikannya sejak 2011 ini sedang dilanda bencana besar.
Travel Abu Tours yang kerab memberangkatkan jamaah hingga 5.000 orang setiap bulan, turun drastis hingga 2.000 orang.
Mengapa demikian? Abu mengaku tertipu pihak ketiga atau vendor yang dipercayakan mengurusi para jamaahnya.
Hanya saja Abu ogah membeberkan siapa vendor yang di maksud itu.
Ia menyebutkan, vendor itu bukanlah asal Makassar, melainkan asal Jakarta.
"Saya tidak tahu sekarang, kenapa bisa sampai begini jadinya. Persoalan ini membuat saya tersadar bahwa kita tidak bisa percaya sama orang, apalagi di dalam usaha bisnis," kata Abu.
Abu mengaku tidak pernah berniat menipu para jamaah yang ingin menunaikan ibadah lewat travelnya itu.
Hanya saja dalam pengurusan pihak ketiga yang dipercayakan tidak bisa maksimal dan sering memunculkan misskomuniasi sehingga membuat jamaah kerab mengeluh dan gelisah.
Ia menegaskan, Abu Tours berniat untuk memberangkatkan jamaah dengan harga yang dapat dijangkau kalangan masyarakat dengan pelayanan yang memuaskan.
"Jujur tidak ada niat kami menipu," ujar Abu.
Ia mengakui meski masih banyak jamaahnya yang belum berangkat ke tanah suci Mekkah, tapi pihaknya optimis tetap memberangkatkan jamaah tersebut.
"Kami tetap memberangkatkannya, namun secara bertahap," ucapnya.
Abu menuturkan, jamaah umrah terbanyak di Arab Saudi adalah jamaah Abu Tours.
Dari data yang dibeberkan, sebanyak 100 ribu jamaah yang berangkat umrah lewat Abu Tours.
Hal itulah kata Abu, membuat Hamzah mendapatkan apresiasi oleh kerajaan Arab Saudi.
"Di sana itu. Tidak ada negara yang bisa datangkan jamaah dengan jumlah 100 ribu jamaah per tahun. Itu hanya kami," tutur Abu.
Saat ini, Abu Tours memiliki 20 cabang di Indonesia.
Semua cabang ini memakai vendor untuk melayani para jamaah abu tours.
Terkait dengan vendor yang telah menipu Abu, ia tidak mempersoalkan itu.
Alasannya hanya terjadi miss saat pengurusan.
Sebelumnya kasus serupa terjadi di ibukota yang melibatkan pemilik First Travel.
Kemiripan awalnya sama-sama dijerat dengan kasus penipuan jamaah ibadah ke tanah haram.
Selain itu, kerugian sama-sama besar.
First travel tercatat Rp 800-an miliar sementara Abu Tours terhitunga Rp 1,4 triliun.
Selain kemiripan ini, ternyata ada tujuh foto yang membuktikan kemiripan para pemilik travel bermasalah hasil penelusuran tribun-timur.com dirangkum dari berbagai pihak:
1. Sama-sama kolektor mobil mewah
Seperti diketahui pemilik Abu Tours punya sejumlah mobil mewah yang selalu dipajangnya Lambhorgini, Porsche, dan Ferrari.
Sementara bos First Travel juga memiliki mobil mewah yang disita pihak pengadilan.
2. Sama-sama pernah berlibur ke Jepang
Keluarga keduanya pernah tertangkap kamera berada di Jepang loh
3. Bepergian naik pesawat selalu dengan kelas satu atau first class tipe premium
Abu Hamzah berfoto bersama istri saat tengah duduk di kursi first clas di sebuag peenerbangan ke Spanyol.
Kalau bos First Travel sudah menjadi rahasia umum. Mereka kini yang sudah menjadi tersangka dulunya kerap bepergian dengan kursi bisnis untuk hampir semua perjalanan.
4. Jalan-jalan ke Amerika nih
Keduanya sama-sama pernah ke Amerika.
Meski berada di dua bagian negara yang berbeda.
Bos First Travel di Hollywood dan pemili Abu Tours berada kota terkenal dengan judi Las Vegas.
5. Pernah ke negeri romantis Paris loh
Pemilik Abu Tours pernah liburan dengan keluarganya ke Paris loh. Lihat fotonya di depan menara Eifell
6. Sama-sama suka keliling dunia
Penulis: Rasni