TRIBUNNEWS.COM, BANJARNEGARA --- Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyerukan kepada anak muda agar memiliki jiwa kewirausahaan.
“Anak muda harus memiliki jiwa entrepreneurship, kewirausahaan,” seru AHY.
Semangat ini diserukan AHY kepada sekitar 1000 warga termasuk anak-anak muda yang hadir di Ballroom Surya Yudha Hotel, Banjarnegara, Jumat (13/4/2018) malam.
"Membangun sesuatu yang baru, membuka lapangan pekerjaan, mengembangkan potensi daerah, dan tentunya menyerap potensi-potensi yang ada di sekitar kita,” ujar AHY dalam acara bertajuk ‘Ngopi Bareng AHY’ tersebut.
Baca: Ini 5 Kota Paling Aneh di Dunia, Ada yang Isinya Semua Wanita hingga Kosong tak Berpenghuni
Setibanya di Ballroom Surya Yudha Hotel, Komandan Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat tersebut langsung disambut hangat para pemuda yang hadir.
AHY kemudian langsung diajak menggoreng mendoan raksasa oleh Bupati Banjarnegara Budi Sarwono dan Calon Legislatif dari Partai Demokrat Lasmi Indaryani.
“Besar sekali ini,” kata AHY melihat mendoan yang akan digorengnya.
"Mantap," seru AHY sambil mengacungkan jempolnya ketika mencoba mendoan yang digorengnya.
Selesai mencicipi mendoan raksasa, AHY diajak untuk menyeduh kopi robusta pesanggaran dan arabica wanayasa.
Baca: Romi Bongkar Siapa Dalang Obor Rakyat yang Memfitnah Jokowi
AHY mengajak para warga untuk terus menggali potensi Banjarnegara.
Seperti yang diketahui, Banjarnegara memiliki beragam produk unggulan termasuk mendoan, kopi, peternakan, hingga pariwisata.
"Kita harus terus mencari apa lagi yang bisa kita promosikan agar pada akhirnya Banjarnegara ini semakin dikenal dan semakin mendunia,” kata Ketua Komandan Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Demokrat itu.