TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Suasana kediaman Ketua Majelis Ulama Indonedia KH Ma'ruf Amin di Jalan Lorong 27, Koja, Jakarta Utara, tampak cukup ramai pada Kamis (9/8/2018) malam.
Pantauan Kompas.com sekira pukul 19.00 WIB, tetangga dan kerabat Ma'ruf tampak berkumpul di depan rumah Ma'ruf.
Tetangga Ma'ruf, Mualim Mahraj, mengatakan bahwa Ma'ruf sedang tidak di rumah dan sedang berada di kawasan Menteng, Jakarta Pusat.
"Tadi Pak Kiai berangkat sekitar jam 9 pagi ke Kantor MUI, sekarang katanya ke tempat deklarasi," kata Mualim Mahraj kepada wartawan.
Baca: Dipilihnya Maruf Amin Sebagai Cawapres Jokowi Jadi Kejutan Bagi Cak Imin
Sementara itu, Mobil Ma'ruf yang tadinya diparkir di garasi rumah tampak dipindahkan sekira pukul 19.00 WIB tadi.
Kardus air mineral juga sudah disediakan bagi jurnalis yang mulai berdatangan ke kediaman Ma'ruf.
Sore tadi, Ma'ruf dideklarasikan sebagai calon wakil presiden pasangan Joko Widodo.
Pasangan tersebut didukung sembilan partai politik yaitu PDI-P, Golkar, PKB, Nasdem, PPP, Hanura, PKPI, Perindo, dan PSI.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Begini Suasana Rumah Ma'ruf Amin Setelah Ditunjuk Jadi Cawapres Jokowi"
Penulis : Ardito Ramadhan