Harapannya, lanjut Bambang, Forum Zakat Dunia ini dapat menghasilkan sesuatu yang bermanfaat bagi dunia soal pengelolaan zakat, khususnya Indonesia.
"Kita harap, WZF menghasilkan suatu resolusi," pungkasnya.
Sementara itu, Sekretaris eksekutif WZF, Irfan Syauqi Beik menyebut tercatat telah ada 350 hingga 400 peserta delegasi dari 28 negara yang turut meriahkan WZF di Malaysia besok.
Untuk persiapan sendiri, Irfan mengatakan telah cukup matang, dan Indonesia memiliki peran signifikan dalam proses penyelenggaraan acara tersebut.
Irfan menambahkan, dalam WZF nanti, juga akan dilaunching sebuah buku pertama yang membahas resiko pengelolaan zakat versi bahasa inggris, dengan harapan dapat semakin menambah khazanah pengetahuan negara anggota WZF.
"Kita juga tambahkan launching buku resiko pengelolaan zakat berbahasa Inggris. Harapannya, Lewat ini semakin menambah kazanah pengetahuan," terang Irfan. (*)