News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Susi Pudjiastuti Tak Jadi Menteri Jokowi Lagi, Iwan Fals:Ibu Susi ke Mana ya?

Editor: Suut Amdani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kolase: Susi Pudjiastuti dan Iwan Fals

TRIBUNNEWS.COM - Jagat Twitter bergejolak, muncul hashtag #WeWantSUSI.

Mereka mempertanyakan ketidakhadiran menteri yang dikenal "nyentrik" itu, termasuk penyanyi senior Iwan Fals.

"Iya ya bu susi kemana ya...," tulis Iwan Fals di akun Twitter-nya, seperti dikutip Kompas.com, Rabu (23/10/2019).

Sejumlah warganet ikut berkomentar, ada yang mendoakan dan berharap Susi Pudjiastuti kembali lagi menjadi menteri KKP.

Namun, nyatanya pada hari ini Jokowi mengumumkan bahwa posisi tersebut sekarang dijabat oleh Edhy Prabowo, wakil ketua umum partai Gerindra.

Iwan Fals sendiri tak lagi menanyakan soal kehadiran Susi.

Twit terbarunya berisi ucapan syukur karena kabinet baru telah dibentuk.

"Alhamdulillah Kabinet sudah terbentuk, tinggal kerjanya dah, gak beres copot...," tulis Iwan Fals.

Para menteri Kabinet Indonesia Maju telah diumumkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) hari ini, Rabu (23/10/2019).

Baca: Ucapan Susi Pudjiastuti ke Edhy Prabowo, Menteri Kelautan dan Perikanan Baru, #BuSusi Trending

Sehari sebelumnya, mereka dipanggil terlebih dahulu ke Istana Merdeka.

Namun, di antara puluhan tokoh itu, tak terlihat mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKN) Susi Pudjiastuti.

Berikut daftar nama menteri dalam Kabinet Indonesia Maju 2019-2024

1. Menko Polhukam: Mahfud Md

2. Menko Perekonomian: Airlangga Hartarto

3. Menko Kemaritiman dan Investasi: Luhut B Pandjaitan

4. Menko PMK: Muhadjir Effendy

5. Mensesneg: Pratikno

6. Mendagri: Jenderal Tito Karnavian

7. Menlu: Retno LP Marsudi

8. Menhan: Prabowo Subianto

Baca: Gantikan Susi Pudjiastuti, Ini Profil Lengkap Edhy Prabowo, Menteri Kelautan dan Perikanan

9. Menkum HAM: Yasonna Laoly

10. Menkeu: Sri Mulyani

11. Menteri ESDM: Arifin Tasrif

12. Menperin: Agus Gumiwang Kartasasmita

13. Mendag: Agus Suparmanto

14. Mentan: Syahrul Yasin Limpo

15. Menteri KLHK: Siti Nurbaya Bakar

16. Menhub: Budi Karya Sumadi

17. Menteri KKP: Edhy Prabowo

18. Menaker: Ida Fauziyah

19. Mendes PDTT: Abdul Halim Iskandar

20. Menteri PUPR: Basuki Hadimuljono

21. Menkes: dr Terawan

22. Mendikbud: Nadiem Makarim

23. Menristek dan Kepala Badan Riset Inovasi Nasional: Bambang Brodjonegoro

24. Mensos: Juliari Batubara

25. Menteri Agama: Jenderal (Purn) Fachrul Razi

26. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif: Wishnutama

27. Menkominfo: Johnny G Plate

28. Menkop UKM: Teten Masduki

29. Menteri PPPA: Gusti Ayu Bintang Darmavati

30. MenPAN-RB: Tjahjo Kumolo

31. Menteri PPN/Kepala Bappenas: Suharso Monoarfa

32. Menteri ATR/Kepala BPN: Sofyan Djalil

33. Menteri BUMN: Erick Thohir

34. Menpora: Zainudin Amali

Jaksa Agung: ST Burhanuddin

Sekretaris Kabinet: Pramono Anung

Kepala Staf Kepresidenan: Moeldoko

Kepala BKPM: Bahlil Lahadali

(Kompas.com/Andi Muttya Keteng Pangerang)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Susi Pudjiastuti Tak Dipanggil Jokowi, Iwan Fals: Ibu Susi ke Mana ya?"

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini