News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Usai Bertemu Elite PKS, NasDem Akan Temui Petinggi PAN

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh (kanan) dan Presiden PKS Sohibul Iman (kiri) usai mengadakan pertemuan di Kantor DPP PKS, Jakarta, Rabu (30/10/2019). Pertemuan tersebut dalam rangka silaturahmi kebangsaan dan saling menjajaki untuk menyamakan pandangan tentang kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Safari politik Partai NasDem dengan partai di luar pemerintahan terus dilakukan.

Usai bertemu dengan elite PKS, partai NasDem berencana menemui petinggi Partai Amanat Nasional (PAN).

Ketua DPP NasDem Willy Aditya mengaku sudah berkomunikasi dengan Sekjen PAN Eddy Soeparno terkait rencana pertemuan tersebut.

"Dengan PAN kita akan ketemu akhir November. Saya sudah berkomunikasi dengan Mas Eddy Soeparno," ujar Ketua DPP NasDem Willy Aditya dalam diskusi di kawasan, Menteng, akarta, Sabtu (2/11/2019).

Baca: Tanggapan Jokowi soal Ketum Nasdem Surya Paloh Bertemu Presiden PKS Sohibul Iman

Baca: Nasdem dan PKS Bertemu, Zulfan Lindan: Tidak Ada Koalisi yang Utuh

Partainya menurut Willy saat ini masih sibuk menyiapkan Kongres NasDem. Usai kongres, NasDem baru akan bertemu PAN.

"Semua partai akan kita undang ke kobgres. Kemudian setelah kongres kita akan menyusun waktu kapan agenda ke PAN. Dalam waktu dekat akan kita sampaikan," ujarnya.

Setelah PAN, NasDem akan bertemu dengan partai Demokrat. Kepastian bertemu Demokrat baru dapat diketahui setelah digelarnya pertemuan NasDem dengan PAN.

"Sejauh ini masih agenda. Makanya tadi saya bilang masih tentatif. Tapi dengan PAN kita sudah berkomunikasi. Waktunya sudah ada ya, tinggal kapan di day-nya yang belum," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini