Siklus tersebut sebagai acuan untuk memprediksi keberulangan gerhana secara global.
Gerhana-gerhana pada siklus Saros tertentu akan berulang hampir setiap 18 tahun 11 hari 8 jam
Melalui akun Twitter @infoBMKG dan Instagram @infobmkg, diinfokan terdapat 25 Kota/Kabupaten di tujuh provinsi wilayah Indonesia akan dilewati fenomena Gerhana Matahari Cincin (GMC).
Wilayah Indonesia Dilewati Gerhana Matahari Cincin pada 26 Desember 2019:
- Provinsi Aceh: Sinabang dan Singkil
- Provinsi Sumatera Utara: Sibolga, Pandan, Tarutung, Padang Sidempuan, Sipirok, Gunung Tua, dan Sibuhan.
- Provinsi Riau: Pasir Pengaraian, Dumai, Bengkalis, Siak Sri Indrapura, Selat Panjang.
- Provinsi Kepulauan Riau: Tanjung Pinang, Tanjung Balai Karimun, Batam, dan Bandar Seri Bentan.
- Provinsi Kalimantan Barat: Mempawah, Singkawang, Sambas, Bengkayang, Putussibau.
- Provinsi Kalimantan Timur: Tanjungredep
- Provinsi Kalimantan Utara: Tanjungselor
Prediksi Waktu Puncak Terjadinya Gerhana Matahari Cincin di Masing-Masing Wilayah sebagaimana dikutip dari cdn.bmkg.go.id:
- Sinabang (Aceh) GMC terjadi pukul 11.55.19 WIB
- Singkil (Aceh) GMC terjadi pukul 12.00.34 WIB