News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Rakernas PDI Perjuangan

Jokowi dan Megawati Beri Sapaan Khusus pada Prabowo Saat Rakernas PDIP

Penulis: Sri Juliati
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jokowi dan Megawati memberikan sapaan khusus pada Prabowo Subianto yang hadir saat pembukaan Rakernas PDI Perjuangan, Jumat (10/1/2020).

Sapaan khusus Jokowi pada Prabowo itu pun disambut tepuk tangan peserta rakernas PDIP.

Sapaan ini terbilang khusus dan berbeda karena hanya Prabowo yang disebutkan jabatannya oleh Jokowi.

Padahal ada ketua umum partai lain yang juga menjadi 'pembantu' Jokowi.

Tak lain Airlangga Hartarto, Ketua Umum Partai Golkar yang menjabat sebagai Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian.

Sama dengan Jokowi, Megawati juga memberikan sapaan khusus pada mantan Komandan Jenderal (Danjen) Kopassus itu.

Dikutip dari Kompas.com, semula Megawati menyapa Jokowi dan Ma'ruf Amin yang hadir dalam Rakernas.

Megawati memotong tumpeng saat Rakernas dan HUT PDIP (Facebook PDI Perjuangan)

Megawati juga menyapa sejumlah mantan wakil presiden, seperti Boediono dan Jusuf Kalla.

Megawati lantas menyapa Prabowo, meski dirinya tak bisa melihat Prabowo secara jelas.

"Para menteri hadirin dan hadirat yang tidak bisa saya sebutkan satu per satu, tapi saya juga lihat remang-remang karena pakai peci, baju putih, kelihatannya itu Bapak Prabowo Subianto," kata Megawati.

Mega mengaku senang atas kehadiran Prabowo.

Sebab, setahu Mega, Prabowo akan bertolak ke luar negeri dalam waktu dekat.

"Saya senang beliau hadir karena beliau katanya mau pergi keluar negeri. Terima kasih Pak Prabowo," ujarnya.

Tepuk tangan para tamu undangan pun menggema.

Prabowo yang mengenakan baju berwarna putih dan peci hitam kemudian terlihat berdiri dari kursinya.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini