News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Jokowi Jawab Kritikan Kunjungan Prabowo ke Luar Negeri: Itu Diplomasi Pertahanan, Bukan yang Lain

Penulis: Nuryanti
Editor: Tiara Shelavie
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Presiden Joko Widodo didampingi Menteri Pertahanan Prabowo Subianto usai berfoto bersama di sela-sela Rapat Pimpinan (Rapim) Kementerian Pertahanan, TNI dan Polri di Kantor Kemhan, Jakarta, Kamis (23/1/2020). Rapim Kemhan, TNI dan Polri Tahun 2020 mengusung tema 'Pertahanan Semesta Yang Kuat, Menjamin Kelangsungan Hidup NKRI'. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN

TRIBUNNEWS.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menanggapi kritikan yang diarahkan pada Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto terkait kunjungan ke luar negeri.

Jokowi menegaskan, kunjungan kerja Prabowo Subianto ke luar negeri tersebut dalam rangka pertahanan Indonesia.

Sehingga, ia membantah jika kunjungan tersebut disebut mempunyai kepentingan yang lain.

"Kalau ada yang mempertanyakan Pak Menhan pergi ke sebuah negara, itu adalah dalam rangka diplomasi pertahanan kita, bukan yang lain-lain," kata Jokowi di Kementerian Pertahanan, Kamis (23/1/2020), dikutip dari Kompas.com.

Jokowi juga mengatakan, Prabowo mempunyai tujuan untuk melihat alat utama sistem pertahanan (alutsista) yang akan dibeli oleh Indonesia.

Presiden Joko Widodo didampingi Menteri Pertahanan Prabowo Subianto usai berfoto bersama di sela-sela Rapat Pimpinan (Rapim) Kementerian Pertahanan, TNI dan Polri di Kantor Kemhan, Jakarta, Kamis (23/1/2020). Rapim Kemhan, TNI dan Polri Tahun 2020 mengusung tema 'Pertahanan Semesta Yang Kuat, Menjamin Kelangsungan Hidup NKRI'. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

"Bagus atau tidak bagus. Benar atau tidak benar. Bisa digunakan atau tidak bisa digunakan, semua dicek secara detail," ungkapnya.

Ia menyebut, sebelum kunjungan Prabowo untuk melihat alutsista yang akan dibeli Indonesia, dirinya dan Prabowo sudah banyak melakukan diskusi.

"Dan itu sudah kami diskusikan dengan Pak Menhan, tidak sekali dua kali. Banyak yang enggak tahu," kata Jokowi.

Selanjutnya, ia menyebut orang-orang yang memberi kritikan kepada Prabowo Subianto tersebut belum mengerti permasalahan diplomasi pertahanan.

"Kalau ada yang bertanya, belum ngerti urusan diplomasi pertahanan," kata Jokowi.

Presiden Joko Widodo (kanan) didampingi Menteri Pertahanan Prabowo Subianto (kedua kanan), dan Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko (kiri) usai meninjau pameran alutsista di sela-sela Rapat Pimpinan (Rapim) Kementerian Pertahanan, TNI dan Polri di Kantor Kemhan, Jakarta, Kamis (23/1/2020). Rapim Kemhan, TNI dan Polri Tahun 2020 mengusung tema 'Pertahanan Semesta Yang Kuat, Menjamin Kelangsungan Hidup NKRI'. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Tanggapan Prabowo

Diberitakan sebelumnya, Prabowo Subianto juga menanggapi kritikan yang diarahkan kepadanya terkait kunjungannya ke luar negeri.

Prabowo menyebut, kunjungannya tersebut untuk kepentingan negara, yaitu terkait dengan alat utama sistem pertahanan (alutsista).

Sehingga, ia pun berujar, Indonesia memang butuh keliling untuk mempelajari alustsista di negara lain.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini