TRIBUNNEWS.COM - Kementerian Agraria dan Tata Ruang (ATR) atau Badan Pertanahan Nasional membuka lowongan kerja dengan berbagai jabatan untuk belasan formasi.
Lowongan kerja Kementerian ATR ini untuk pengadaan Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN) Biro Hubungan Masyarakat.
Mulai dari jabatan Asisten Administrasi Umum sampai Pengelola Aplikasi disediakan bagi masyarakat.
Dkutip dari laman resmi Kementerian ATR, empat jabatan membutuhkan belasan pegawai baru untuk mengisi formasi yang ada.
Di antaranya yakni Asisten Pengadministrasi Umum, Operator Komputer, Pengelola Aplikasi, dan Asisten Verifikasi Berkas.
Pengumuman bernomor surat NOMOR 5/Peng-PPNPN/PANSEL/II/2020 yaikni tentang Pengadaan Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri pada Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional Tahun 2020.
Baca: Siap-siap CPNS 2020, Pelamar CPNS 2019 Gagal Bisa Coba Lagi, Giliran Kemenparekraf & 3 Formasi Ini
Hari Ini Diumumkan
Hari ini Kamis (27/2/2020), hasil seleksi administrasi berkas pendaftaran Pengadaan Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN) di
lingkungan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional
Tahun 2020, telah diumumkan.
Total 292 pelamar lulus tes tahap pertama.
Selanjutnya wajib mengikuti tes tertulis, wawancara, dan atau tes praktek.
Ini ketentuannya:
1. Peserta membawa bukti pendaftaran online dan Kartu Tanda Penduduk;
2. Peserta ujian mengenakan pakaian sopan, bebas, rapi dan membawa alat
tulis serta papan jalan;
3. Waktu pelaksanaan ujian tertulis, wawancara dan/atau praktek
Hari/Tanggal : Sabtu, 29 Februari 2020
Waktu Registrasi : 60 menit sebelum pelaksanaan ujian
Tempat : Aula Prona Lantai 7 Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional Jl. Sisingamangaraja No. 2 Jakarta Selatan.