Laporan Wartawan Tribunnews.com Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno tidak menampik memang ada dukungan dari Dewan Pimpinan Cabang (DPC) kepada dirinya untuk maju menjadi calon ketua umum Gerindra melalui kongres.
Meski begitu, tetap Wakil ketua Dewan Pembina Partai Gerindra itu menyerahkan sepenuhnya keputusan pada Ketua Umum Gerindra saat ini, Prabowo Subianto yang menduduki jabatan sebagai Menteri Pertahanan (Menhan).
"Ya memang dinamika itu ada. Tapi kan keputusan final dikembalikan ke Pak Prabowo yang sekarang sibuk menjalankan tugas sebagai Menteri Pertahanan," tegas Sandiaga di Kawasan Senayan, Sabtu (7/3/2020).
Baca: Chacha Frederica Tak Paksakan Diri, Jalani Persalinan Normal
Ditanya soal apa keputusan Prabowo? Sandiaga irit bicara. Dia tidak mau berspekulasi. Sandiaga memilih fokus menjalankan tugas di tengah-tengah masyarakat.
Baca: PO Pandawa 87 Kini Miliki Bus Mewah Berchassis Volvo B11R Garapan Karoseri Adi Putro
"Saya sendiri tidak mau berandai-andai. Sekarang ini saya fokus saja menjalankan tugas Pak Prabowo untuk terus berkeliling berada di tengah masyarakat," imbuhnya.
Terakhir disinggung soal rencana kongres Gerindra tahun ini, Sandiaga menolak komentar. Menurutnya ada pihak lain yang berkompeten untuk menjawab.