TRIBUNNEWS.COM - Ibunda Presiden Joko Widodo (Jokowi), Sudjiatmi Notomihardjo menghembuskan nafas terakhirnya di rumah sakit di Kota Solo, Rabu (25/3/2020).
Kakak kandung Iriana Jokowi, Haryanto membenarkan informasi meninggal dunianya nenek dari Gibran Rakabuming Raka tersebut.
"Baru saja, pukul 16.45 WIB," ungkapnya kepada TribunSolo.com.
Adapun tokoh di Kota Solo, Sumartono Hadinoto juga membenarkan jika dirinya baru mendapatkan infomasi meninggalnya ibunda orang nomor satu di Indonesia itu.
"Tadi baru dikasih kabar keluarga, di Rumah Sakit DKT Solo," ujar dia.
Kisah Hidup Sujiatmi Notomiharjo
Mendiang Sujiatmi memiliki empat anak, yaitu Joko Widodo, Iit Sriyantini, Titik Relawati, dan Ida Yati.
Dikutip dari sahabatkeluarga.kemdikbud.go.id, Sujiatmi lahir dari keluarga pedagang kayu di Dusun Gumukrejo, Desa Giriroto, Kecamatan Ngemplak, Kabupaten Boyolali.
Sujiatmi adalah perempuan satu-satunya dari tiga bersaudara putra dari Wirorejo dan Sani yang lahir pada 15 Februari 1943.
Meski ia satu-satunya anak perempuan, orangtuanya tak membeda-bedakan perlakuannya terhadap anak-anak mereka.
Saat kakak lelakinya bersekolah di SD Kismoyo, sekitar 5 kilometer dari rumah, Sujiatmi juga disekolahkan.
Kala itu, Sujiatmi kecil adalah satu-satunya siswa perempuan.
Teman-temannya di sekolah berasal dari tiga kampung di sekitar sekolah.
Jarak yang terbilang jauh itu ditempuh Sujiatmi dengan berjalan kaki, tapi tak jarang juga dengan bersepeda.