TRIBUNNEWS.COM - Menjelang perayaan Idul Adha 2020, banyak ibadah yang bisa dilakukan.
Sebab, bulan Dzulhijjah merupakan bulan yang terdapat banyak keistimewaan.
Banyak terjadi peristiwa besar yang menjadi momentum sejarah pergerakan umat Islam di bulan ini.
Adapun, di dalam bulan Dzulhijjah terdapat pula sederet ibadah yang dianjurkan.
Terlebih, imbalan pahala berlipat ganda.
Salah satunya merupakan puasa sunnah di sembilan hari pertama bulan Dzulhijjah.
Baca: Niat Puasa Tarwiyah dan Arafah dengan Lafal Latin dan Artinya, Dilaksanakan Mulai 29 Juli 2020
Hal tersebut dijelaskan oleh Ustadzah Dra Risnawati, Penyuluh Agama Islam Kantor Kementerian Agama Kota Pangkalpinang.
Dikutip dari laman Kemenag Kanwil Bangka Belitung, berikut daftar puasa sunnah yang dianjurkan untuk dikerjakan di Bulan Dzulhijjah:
- Tanggal 1 Dzulhijjah
Allah mengampuni Nabi Adam AS di Arafah, maka yang berpuasa di hari itu akan diampuni dosa-dosanya.
- Tanggal 2 Dzulhijjah
Allah mengabulkan doa Nabi Yunus AS dan mengeluarkannya dari perut ikan nun, maka orang yang berpuasa di hari itu sama seperti beribadah dan berpuasa satu tahun tanpa maksiat.
- Tanggal 3 Dzulhijjah
Allah mengabulkan doa Nabi Zakariya AS, maka orang yang berpuasa di hari itu akan dikabulkan doanya.