TRIBUNNEWS.COM – Anna Morinda terpilih sebagai peserta terbaik di Sekolah Pilkada yang diadakan PDI Perjuangan.
Anna Morinda menjadi lulusan terbaik dalam Sekolah Partai Calon Kepala Daerah.
Ia unggul dari total 129 peserta Sekolah Pilkada, termasuk dari anak sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi), Gibran Rakabuming Raka sebagai calon Wali Kota Solo.
Lalu siapakah sosok Anna Morinda?
Profil Anna Morinda
Anna Morinda adalah Ketua DPC PDIP Metro Lampung.
Ia merupakan putri asli Metro yang lahir pada 5 Oktober 1978.
Anna Morinda memiiki gelar Sarjana Ekonomi dan Magister Manajemen.
Kuliah Sarjana ia tamatkan di Universitas Bandar Lampung pada 2002.
Kemudian gelar pascasarjana ia peroleh di universitas yang sama pada 2011.
Selain mengemban tugas Ketua DPC PDIP Metro, Anna Morinda juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Kota Metro.
Baca: Bakal Calon Wali Kota Metro, Anna Morinda Buka Peluang Koalisi
Dapat Dukungan Gerindra
Sementara dikutip dari TribunLampung.co.id, Anna Morinda yang maju sebagai calon Wali Kota Metro diusung PDIP mendapat dukungan koalisi.
Partai Gerindra telah memutuskan untuk mendukung perempuan asli Metro ini.
DPC Gerindra Metro memberikan dukungan kepada Anna Morinda dan Fritz Akhmad Nuzir dalam Pilkada Metro 2020.
Ketua DPC Gerindra Metro Haidir Basyir mengatakan, sesuai arahan DPD, DPC menyatakan mendukung pasangan Anna-Fritz.
Gerindra Metro siap solid bergerak bersama koalisi rakyat untuk memenangkan kursi wali kota dan wakil wali kota Metro.
Bakal calon wali kota Metro Anna Morinda mengaku bersyukur atas dukungan yang diberikan Gerindra.
"Alhamdulillah, kita dapat banyak masukan serta arahan. Apa yang disampaikan Bung Haidir tentu kita sangat bersyukur," terang Anna dalam rilis yang diterima Tribunlampung.co.id, Minggu (2/8/2020).
Pihaknya juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh kader Gerindra yang siap bergerak dengan ikhlas bersama rakyat dan Anna-Fritz, untuk membangun Kota Metro yang unggul cerdas dan religius.
"Sekali lagi terima kasih. Semoga ke depannya bisa terus bergerak melangkah bersama koalisi rakyat solid bergerak," tuntasnya.
Bakal calon wali kota Metro untuk Pilkada Metro 2020 Anna Morinda secara resmi mengantongi rekomendasi Partai Gerindra.
Rekomendasi partai besutan Prabowo Subianto itu langsung diserahkan oleh Ketua DPC Partai Gerindra Haidir Basyi di kediamannya Jalan Tulang Bawang, Metro Timur, Metro, Kamis (30/7/2020).
Saat dikonfirmasi, Anna Morinda membenarkan Partai Gerindra telah merestui pasangan Anna-Fritz Akhmad Nuzir maju di Pilwakot Metro 2020.
"Iya (dapat rekomendasi Gerindra), Alhamdulillah, kami sangat mengapresiasi dukungan Gerindra untuk Anna-Fritz," ujarnya kepada Tribunlampung.co.id, Sabtu (1/8/2020).
Saat ini, Anna bersama duetnya Fritz Akhmad Nuzir telah mendapat rekomendasi PDI Perjuangan dan Gerindra.
Kendati demikian, Anna mengaku masih tetap akan menjajaki partai-partai lain yang ingin berkoalisi mengusung Anna-Fritz.
"Iya kita tetap terus berkomunikasi, kita terbuka dengan semua partai yang ingin berkoalisi," jelasnya.
Ungguli Gibran
Diberitakan Tribunnews.com, Ketua DPP PDIP bidang Kehormatan Partai Komaruddin Watubun mengungkapkan 129 calon kepala daerah dinyatakan lulus dalam Sekolah Partai Gelombang I yang digelar PDIP, termasuk Gibran Rakabuming Raka.
Namun, dia mengungkapkan Gibran bukan lulusan terbaik dalam Sekolah Partai Calon Kepala Daerah.
Baca: Pengamat Puji Gotong Royong Politik PDI Perjuangan
Komaruddin yang juga menjadi Kepala Sekolah Partai menyatakan dua calon kepala daerah terbaik dalam Sekolah Partai gelombang pertama ini.
Mereka adalah bakal calon Wali Kota Metro Lampung Anna Morinda serta calon Bupati Manggarai Heribertus Ngabut.
"Peserta terbaik, nomor satu Anna Morinda. Peserta terbaik kedua adalah Heribertus Ngabut, calon Bupati Manggarai," kata Komaruddin melalui keterangannya, Rabu (26/8/2020).
Sementara itu, Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto menyatakan, peserta yang lulus akan mendapat penugasan khusus dari partai.
"Peserta yang lulus masih akan mendapat penugasan khusus usai sekolah dan akan dilaksanakan pemantauan pelaksanaan tugas oleh DPP PDI Perjuangan," ucap Hasto.
(Tribunnews.com/ Chrysnh, Chaerul Umam)(Tribunlampung.co.id/Indra Simanjuntak/Kiki Adipratama)