News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Calon Kapolri

Eks Pimpinan KPK: Jangan Ragukan Kemampuan Komjen Listyo Sigit Prabowo

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kepala Bareskrim Polri, Komjen Listyo Sigit, dalam konferens pers penangkapan terpidana kasus korupsi pengalihan hak tagih (cessie) Bank Bali Djoko Tjandra tiba di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Kamis (30/7/2020). Djoko Tjandra ditangkap di Malaysia.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Wakil Ketua KPK, Indriyanto Seno Adji meminta masyarakat tidak meragukan kemampuan Kepala Bareskrim Polri, Komjen Listyo Sigit Prabowo yang dicalonkan tunggal sebagai Kapolri oleh Presiden Joko Widodo ke DPR RI.

Menurut dia, Komjen Listyo Sigit memiliki kemampuan variatif profesionalitas dibidang reserse kriminal (reskrim) sebagai karakteristik dan front gate penegakan hukum dari Polri.

“Jadi, tidak perlu diragukan kemampuan operasional penegakan hukum dan managerial SDM kelembagaan Polri,” kata Indriyanto dalam keterangannya, Rabu (13/1/2021).

Selain itu, Indriyanto meyakini penunjukan Komjen Listyo Sigit untuk menggantikan Jenderal Idham Azis yang akan memasuki masa pensiun pada 1 Februari 2021, sudah melalui prosedur di internal Korps Bhayangkara.

“Dipastikan penunjukan Jenderal Listyo Sigit telah memenuhi persyaratan dari internal kelembagaan Wanjakti Polri, bahkan juga Kompolnas sebagai kelembagaan eksternal, baik syarat kapabelitas, integritas dan kompetensi beliau sebagai calon Kapolri,” ujarnya.

Sementara itu, Indriyanto melihat tantangan Komjen Listyo Sigit ke depan sebagai pemimpin di Kepolisian Republik Indonesia tetap pada kondisi pandemik Covid-19. Tentu, pendekatannya adalah kamtibmas secara persuasif dan penegakan hukum yang tegas.

“Baik terhadap pelaksanaan ketat protokol kesehatan Covid-19, pula atensi pada persiapan Pilkada Serentak, dan gangguan keamanan terkait sikap gerak radikalisme yang menciptakan instabilitas kekuasaan negara yang sah,” jelas dia.

Oleh karena itu, Indriyanto mengingatkan bahwa sepanjang tahun 2021 ini memang kondisi yang tidak ringan dari Kapolri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat secara luas dari negara.

“Polri tetap menjaga komunikasinya dengan representasi elemen media, lembaga swadaya masyarkarat maupun tokoh masyarakat sebagai pilar penguatan negara,” tandasnya.

Baca juga: Calon Kapolri Komjen Listyo di Mata Ketua WP KPK

Diberitakan sebelumnya, Diberitakan sebelumnya, Presiden Joko Widodo atau Jokowi resmi mengajukan Kabareskrim Polri Komjen  Pol Listyo Sigit Prabowo sebagai calon tunggal Kapolri ke DPR RI.

Listyo Sigit akan menjadi Kapolri pengganti Jenderal Idham Azis yang memasuki masa pensiun Januari 2021.

Komjen Listyo Sigit Prabowo satu-satunya nama yang diajukan Jokowi ke DPR untuk mengikuti proses fit and proper test.

Ketua DPR RI Puan Maharani mengumumkan nama  Komjen Listyo Sigit Prabowo sebagai calon tunggal Kapolri di gedung DPR, Jakarta,  Rabu (13/1/2021). 

Puan mengumumkan hal itu setelah menerima Surat Presiden (Supres) untuk calon Kapolri yang dibawa langsung Mensesneg Pratikno ke DPR.

Puan Maharani menyatakan, Kabareskrim Polri Komjen Listyo Sigit Prabowo menjadi calon tunggal yang diusulkan presiden. 

"Bahwa surpres telah kami terima dari Bapak Presiden yang mana Bapak Presiden menyampaikan usulanbpejabat Kapolri yang akan datang dengan nama tunggal yaitu bapak Listyo Sigit Prbaowo yang saat ini menjabat Kabareskrim di Polri," kata Puan.

Nantinya, DPR akan segera memproses dan menggelar uji kelayakan dan kepatutan calon Kapolri. 

"Setelah hari ini terhitung 20 hari kedepan,bkami DPR akan memproses pelaksanaan mekanisme DPR dalam mengusulkan dan memberikan persetujuan atas calon tunggal Kapolri yang akan datang yaitu Listyo Sigit Prabowo," ujarnya. 

Turut hadir pimpinan DPR lainnya adalah Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin, Sufmi Dasco Ahmad dan Rachmat Gobel. 
 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini