TRIBUNNEWS.COM - Program Kartu Prakerja bakal kembali dibuka bulan ini.
Hal ini disampaikan oleh Ketua Tim Pelaksana Komite Cipta Kerja Rudy Salahuddin.
Dirinya mengatakan, pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 12 rencananya bakal dibuka pada bulan Februari.
Meski demikian, ia belum memberi kepastian mengenai tanggal dibukanya pendaftaran.
Baca juga: Cara dan Syarat Daftar Kartu Prakerja Gelombang 12 di www.prakerja.go.id, Buat Akun hingga Ikuti Tes
Baca juga: LOGIN www.prakerja.go.id, Daftar Kartu Prakerja Gelombang 12, Dibuka Februari Ini!
"Di Februari ini rencananya (pembukaan pendaftaran gelombang 12)," ujar Rudy, Senin (22/2/2021) dikutip dari Kompas.com.
Sementara itu, pembuatan akun di www.prakerja.go.id sudah bisa dilakukan.
Masyarakat diminta untuk segera membuat akun kartu prakerja, agar nantinya saat gelombang 12 dibuka, hanya perlu mengikuti seleksi.
"Situs Kartu Prakerja sudah terbuka untuk Sobat yang belum memiliki akun dan ingin membuat akun," tulis @prakerja.go.id dalam keterangan unggahannya.
Hal tersebut juga disampaikan oleh Head of Communicatioan Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja, Louisa Tuhatu.
"Situs Prakerja www.prakerja.go.id pagi ini, Minggu (21/2/2021) sudah bisa menerima pembuatan akun untuk mereka yang berminat mengikuti program Kartu Prakerja 2021," kata Louisa, dalam keterangan resmi yang diterima Tribunnews.com, Minggu (21/2/2021).
Cara membuat Akun Prakerja
Berikut cara membuat akun Kartu Prakerja yang Tribunnews.com kutip dari halaman frequently asked questions (FAQ) prakerja.go.id:
1. Masuk ke situs www.prakerja.go.id.
2. Pilih menu Daftar Sekarang.