News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Gejolak di Partai Demokrat

Partai Golkar Turut Prihatin dengan Polemik KLB Demokrat, Airlangga: Silakan Berproses Secara Hukum

Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Whiesa Daniswara
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto pada saat Rapimnas Partai Golkar, Sabtu (6/3/2021).

TRIBUNNEWS.COM - Situasi politik di Partai Demokrat kian memanas sejak isu kudeta partai muncul ke publik hingga masalah Kongres Luar Biasa (KLB) yang baru dilaksanakan pada Jumat (5/3/2021) kemarin.

Banyak tanggapan yang dilontarkan terkait KLB Demokrat tersebut.

Mulai dari tanggapan para pengamat politik, hingga Menteri Politik Hukum dan HAM, Mahfud MD.

Bahkan, Ketua Umum Partai Golongan Karya (Golkar), Airlangga Hartarto juga turut angkat bicara menggapi polemik KLB Demokrat tersebut.

Dikutip dari tayangan video di kanal YouTube Kompas TV, Sabtu (06/03/2021), Airlangga menuturkan bahwa Partai Golkar turur prihatin dengan masalah yang sedang terjadi di Demokrat.

Ia menambahkan, sebagai partai yang berpengalaman, Partai Golkar mempersilahkan pihak terkait untuk menempuh proses hukum.

Baca juga: Mahfud MD: Belum Ada KLB Partai Demokrat, Pengurusnya yang Resmi Sekarang AHY Putra SBY

Baca juga: Profil Marzuki Alie, Ketua Dewan Pembina Demokrat Hasil KLB, Pernah Dua Kali Nyalon Ketum

"Partai Golkar prihatin kalo ada partai yang ada masalahnya, Partai Golkar berpengalaman, kami mempersilahkan semua berproses secara hukum," kata Airlangga setelah penutupan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Golkar.

Diketahui sebelumnya, KLB Demokrat di Deli Serdang telah memutuskan Moeldoko menjadi Ketua Umum yang baru.

Kabar terkait KLB Demokrat ini mendapat respons dari SBY, AHY, serta beberapa kader Partai Demokrat dari berbagai daerah.

Ada yang menyatakan tetap setia pada kepemimpinan AHY, ada pula yang ikut pada kepemimpinan Moeldoko.

Dalam pidato, Moeldoko menilai bahwa KLB Demokrat berjalan sesuai dengan AD/ART dan konstitusional.

Moeldoko mengaku tidak memaksa para peserta untuk memilihnya, sebab semua yang hadir KLB sudah memiliki keyakinan.

Baca juga: Mahfud MD Sebut Pemerintah Tak Bisa Larang KLB Partai Demokrat, Samakan Sikap Era Megawati & SBY

Baca juga: Tanggapi Polemik KLB Demokrat, Mahfud MD: Pemerintah Tak Bisa Melarang, Itu Masalah Internal Parpol

Mahfud MD Turut Tanggapi KLB Demokrat

Diberitakan Tribunnews.com sebelumnya, Menteri Koordinator bidang Politik Hukum dan HAM, Mahfud MD ikut menanggapi polemik Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat yang diadakan kemarin di Deli Serdang, Sumatera Utara, Jumat (5/3/2021).

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini