TRIBUNNEWS.COM - Simak panduan ikut pelatihan Kartu Prakerja Gelombang 16.
Apabila lolos, Anda dapat melanjutkan tahap selanjutnya, yakni mengikuti pelatihan.
Segera cek dashboard akun Prakerja di www.prakerja.go.id untuk memastikan dana pelatihan sudah tersedia hingga beli pelatihannya.
Batas waktu pembelian pelatihan adalah 30 hari sejak menerima SMS pengumuman.
Bila lewat dari waktu tersebut, maka kepesertaan akan dicabut.
Diketahui, hasil seleksi Kartu Prakerja Gelombang 16 telah diumumkan hari ini, Rabu (31/3/2021).
Login www.prakerja.go.id untuk cek pengumuman hasil Kartu Prakerja Gelombang 16.
Bagi pendaftar yang lolos akan mendapat SMS pemberitahuan.
Sebelumnya, Louisa memberikan informasi tentang kuota yang disediakan bagi penerima Kartu Prakerja Gelombang 16 yakni 300 ribu orang.
Kuota tersebut, untuk melengkapi kuota sebanyak 2,7 juta penerima Kartu Prakerja semester 1 tahun 2021.
Baca juga: Cek Pengumuman Kartu Prakerja Gelombang 16, Berikut Langkah Ikuti Pelatihannya
Baca juga: KAPAN Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 17 Dibuka? Situs Resmi Hanya di www.prakerja.go.id
Berikut ini cara ikut pelatihan Prakerja:
1. Cek dashboard akun Prakerja untuk memastikan dana pelatihan sudah tersedia
2. Bandingkan pelatihan di Bukalapak, Mau Belajar Apa, Pintaria, Pijar Mahir, Sisnaker, Sekolahmu, atau Tokopedia
3. Sobat harus menonton video tentang Kartu Prakerja yang ada di dashboard sebelum membeli pelatihan pertama