"Sekitar pukul 23.00 WIB personel Sat Lantas Polresta Padang sampai di lokasi untuk melakukan upaya pembersihan tumpahan CPO dan melakukan evakuasi terhadap truk yang terguling," sebutnya.
Ia menyebutkan, pihajnya dan Sat Lantas Polresta Padang mencari serbuk kayu yang nantinya akan digunakan untuk pembersihan tumpahan CPO di jalan.
"Pada pukul 24.00 WIB, 2 unit mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) sampai di lokasi untuk melakukan penyemprotan tumpahan CPO di badan jalan," sebutnya.
Selanjutnya, sekitar pukul 01.00 WIB jalan Padang - Solok sudah bisa dilewati dengan buka tutup jalur dan evakuasi CPO oleh pengurus mobil CPO dilakukan dengan cara disalin ke unit kendaraan lain.
Sebagian artikel ini tayang sebelumnya di Tribunpadang.com dengan judul BREAKING NEWS: Kecelakaan di Jalan Raya Padang - Solok, Truk Oleng dan Sepeda Motor Rusak Parah
Penulis: Rezi Azwar