TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Isu reshuffle Kabinet Indonesia Maju terus menghembus belakangan.
Sejumlah nama tokoh Tanah Air pun dikaitkan mengisi jabatan menteri untuk kementerian baru dan peleburan kementerian seperti yang beredar.
Terkini, menantu Wakil Presiden Ma'ruf Amin hingga Muhaimin Iskandar alias Cak Imin menghiasi pemberitaan tentang reshuffle kabinet.
Juru bicara presiden, Fadjroel Rachman pun memberikan pernyataan tentang isu reshuffle kabinet.
Inilah poin-poin rangkuman kabar reshuffle kabinet terkini seperti yang dirangkum Tribunnews.com.
Baca juga: BREAKING NEWS Update Corona 18 April 2021: Bertambah 4.585, Total Kasus Tembus 1,6 Juta
1. Abdul Mu'ti Tak Mau Berandai-andai
Nama Sekretaris Umum Pimpinan Pusat (Sekum PP) Muhammadiyah Abdul Mu'ti tengah hangat menjadi perbincangan jelang isu reshuffle kabinet yang akan dilakukan Presiden RI Joko Widodo.
Abdul Mu'ti digadang bakal menempati posisi sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan yang akan dileburkan dengan Kemenristek menggantikan Nadiem Makarim pada sesi reshuffle jilid II kali ini.
Namun, pria yang karib disapa Abe tersebut menanggapi hal ini dengan hemat bicara, dia menyatakan untuk saat ini tidak mau berandai-andai mengenai kabar yang beredar.
"Saya tidak mau berandai-andai," kata Abe kepada Tribunnews.com saat dimintai tanggapannya, Minggu (18/4/2021).
Abe mengatakan hingga saat ini belum terjalin komunikasi antara pihak istana dengan dirinya mengenai isi reshuffle tersebut.
Bahkan dirinya mengakui, mengetahui kabar bahwa namanya masuk ke dalam bursa calon menteri pada sesi kocok ulang kali ini sebatas dari pemberitaan di media.
"Sampai sekarang tidak ada informasi dan komunikasi dari pihak istana. Saya hanya tahu nama saya masuk bursa dari media," tuturnya.
Kendati demikian dia masih akan tetap menunggu lebih jauh terkait kabar yang seketika menyorot namanya tersebut.