TRIBUNNEWS.COM - Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto melakukan mutasi dan promosi jabatan terhadap 60 perwira tinggi (pati).
Kabidpenum Puspen TNI, Kolonel Laut (KH) Edys Riyanto, mengatakan mutasi dan promosi jabatan dilakukan dalam rangka memenuhi kebutuhan organisasi dan pembinaan karier, serta mengoptimalkan pelaksanaan tugas-tugas TNI yang semakin kompleks dan dinamis.
"Berdasarkan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/684/VIII/2021 tanggal 2 Agustus 2021 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Tentara Nasional Indonesia, telah ditetapkan mutasi dan promosi jabatan 60 Perwira Tinggi (Pati) TNI terdiri dari 31 Pati TNI AD, 13 Pati TNI AL dan 16 Pati TNI AU," kata Edys dalam keterangan resmi Puspen TNI pada Selasa (3/8/2021).
Satu di antara pati TNI yang termasuk dalam daftar mutasi dan promosi jabatan adalah Brigjen TNI Tri Budi Utomo.
Tri yang sebelumnya menjabat sebagai Wadanjen Kopassus, kini ditunjuk menjadi Danpaspampres menggantikan Mayjen TNI Agus Subiyanto.
Baca juga: POPULER NASIONAL Polemik Sumbangan Rp2 Triliun Akidi Tio | Panglima TNI Mutasi 60 Pati
Baca juga: Menilik Antusias Pelajar Ikut Serbuan Vaksinasi TNI AL di Markas Kolinlamil Tanjung Priok
Agus saat ini ditunjuk menjadi Pangdam III/Siliwangi.
Sementara itu, jabatan Wadanjen Kopassus saat ini diduduki Kolonel Inf Deddy Suryadi.
Profil Brigjen TNI Tri Budi Utomo
Mengutip Wikipedia, Brigjen TNI Tri Budi Utomo lahir di Surakarta pada 6 Februari 1971.
Ia merupakan lulusan Akademi Militer tahun 1994 dari kecabangan Infanteri (Kopassus).
Tri dilantik menjadi Wadanjen Kopassus pada 27 Agustus 2020.
Hampir setahun menjabat, ia kemudian ditunjuk menjadi Danpaspampres pada 2 Agustus 2021.
Sebelumnya, Tri pernah menjadi Komandan Grup A Paspampres yang bertugas mengawal Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Sementara itu KompasTV menyebutkan, ia mengemban tugas tersebut pada 2018-2019.