News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kartu Pra Kerja

Cara Ikuti Pelatihan Kartu Prakerja Gelombang 19, Simak Cara Tukar Kode Vouchernya

Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Tiara Shelavie
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi Cara Ikuti Pelatihan - Setelah dinyatakan lolos seleksi, peserta Kartu Prakerja berhak mengikuti pelatihan yang disediakan oleh pihak Prakerja.

TRIBUNNEWS.COMĀ - Hasil seleksi Kartu Prakerja Gelombang 19 resmi diumumkan secara online pada Rabu (1/9/2021) lalu.

Hasil seleksi disampaikan melalui dashboard akun prakerja.go.id dan lewat SMS ke nomor masing-masing peserta.

Peserta yang dinyatakan lolos Kartu Prakerja Gelombang 19 berhak melanjutkan ke tahap pelatihan.

Mereka juga akan mendapatkan biaya pelatihan dan insentif pasca pelatihan untuk meningkatkan kemampuan.

Sementara yang tidak lolos, bisa mencoba lagi untuk mengikuti pada gelombang pendaftaran berikutnya.

Gagal seleksi biasanya dikarenakan mungkin NIK peserta terdaftar di lembaga lain seperti di Kemendikbud, penerima bansos, penerima BLT/BSU, hingga BPUM.

Baca juga: Tak Lolos Seleksi Kartu Prakerja karena NIK Terdaftar di Lembaga Lain? Simak Langkah-langkahnya

Baca juga: Gagal Lolos Seleksi Kartu Prakerja karena NIK Terdaftar di Lembaga Lain? Ikuti Langkah Berikut

Para peserta yang lolos akan mendapatkan bantuan dana pelatihan sebesar Rp 1 juta.

Sementara untuk dana insentif pasca-pelatihan sebesar Rp 2,4 juta yang akan diberikan sebesar Rp 600 ribu selama 4 bulan.

Terakhir dana insentif pengisian 3 survei evaluasi sebesar Rp 150 ribu yang dibayarkan sebesar Rp 50 ribu setiap survei.

Bantuan insentif akan diberikan setelah peserta selesai melakukan pelatihan dan mengikuti survei.

Masa pemberian bantuan insentif hanya akan berlaku tiga sampai empat bulan.

Baca juga: Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 20 Dibuka? Berikut Informasinya

Baca juga: Cara Beli Pelatihan Prakerja, Bisa Pilih di Tokopedia, Pintaria, Bukalapak atau Pijar Mahir

Diketahui, bantuan Kartu Prakerja tidak diberikan dalam bentuk kartu fisik.

Namun peserta akan mendapatkan Nomor Kartu Prakerja yang dapat digunakan untuk membeli pelatihan.

Cara Menukar Kode Voucher Pelatihan dari Kartu Prakerja

Untuk membeli pelatihan, peserta harus menukar kode voucher pelatihan Kartu Prakerja dari mitra Platform digital.

Berikut cara menukar kode voucher untuk pelatihan program Kartu Prakerja gelombang 19:

1. Peserta membeli pelatihan di salah satu dari platform digital yang tersedia.

Caranya pilih memilih pelatihan yang diinginkan dan membayar dengan menggunakan 16 angka Nomor Kartu Prakerja.

2. Pastikan nomor handphone yang terdaftar di Kartu Prakerja aktif, karena peserta akan menerima nomor OTP.

3. Setelah itu, peserta mendapat Kode Voucher berbentuk gabungan acak huruf dan/atau angka.

4. Salin Kode Voucher tersebut untuk dipakai mengakses pelatihan yang sudah dipilih.

5. Kemudian buat akun (sign-up) atau masuk (sign-in) ke halaman lembaga pelatihan yang dipilih.

6. Cari kelas yang telah dipilih/beli.

7. Masukkan Kode Voucher, kemudian peserta baru bisa memulai pelatihan.

Informasi lebih detil mengenai cara menggunakan/menukar Kode Voucher dapat dilihat masing-masing lembaga pelatihan.

Adapun batas waktu pembelian pelatihan adalah 30 hari sejak menerima SMS pengumuman, bila lewat dari waktu tersebut, maka kepesertaan akan dicabut

(Tribunnews.com/Oktavia WW)

Berita lain terkait Hasil Seleksi Kartu Prakerja

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini