Sementara itu, jumlah beban studi yang harus diselesaikan umumnya 144 SKS.
Gelar sarjana disematkan pada akhir nama orang sesuai dengan bidang studi ilmu yang diambil.
Sarjana terapan, ditulis di belakang nama lulusan program diploma empat dengan mencantumkan huruf “S.Tr.” dan diikuti dengan inisial nama
program studi.
Sedangkan sarjana, ditulis di belakang nama lulusan program sarjana dengan mencantumkan huruf “S.”
Gelar Sarjana Terapan dan contoh penulisannya:
- Sarjana Terapan Ilmu Komunikasi : S.T.R.I.Kom.
- Sarjana Terapan Kepolisian : S.Tr.K.
- Sains Terapan Pertahanan : S.T.Han./S.S.T.Han.
- Sarjana Terapan Pekerjaan Sosial : S.Tr.Sos.
Contoh penulisan : Wijaya Andika, S.T.R.I.Kom.
Contoh gelar S1:
- Sarjana Arsitektur : S.Ars.
- Sarjana Desain : S.Ds.
- Sarjana Ekonomi : S.E.
- Sarjana Ilmu Kelautan : S.Kel.
- Sarjana Ilmu Komunikasi : S.I.Kom.
Contoh Penulisan:
Galih Ananda, S.E.
5. S2 Strata-2 (Magister)
Magister, ditulis di belakang nama lulusan program magister, dengan mencantumkan huruf “M.” dan diikuti dengan inisial nama program studi.
Magister merupakan jenjang pendidikan program Strata-2 atau disingkat S2.
Gelar Magister juga diletakkan di belakang nama orang yang telah lulus ujian bidang studi magister.
Gelar Sarjana dan contoh penulisannya:
- Master of Arts : MA
- Master of Computer Science : M.Cs.
- Master of Public Health : M.P.H.
- Magister Agama : M.Ag.
- Magister Kehutanan : M.Hut.
6. S3 Strata-3 (Doktor)
Doktor merupakan gelar akademik tertinggi yang diberikan pada para mahasiswa setelah lulus ujian bidang studi terkait.
Gelar Doktor diperoleh setelah seseorang menjalani pendidikan Strata 3 atau S3.
Mahasiswa peserta jenjang pendidikan ini harus mengikuti perkuliahan umum.
Penulisan gelar Doktor semua Jurusan adalah Dr.
Pada akhir pendidikan mereka akan melakukan penelitian untuk menyusun disertasi.
Daftar gelar profesi:
- Dokter: dr.
- Keperawatan: Ns.
Farmasi Apoteker: Apt.
Contoh penulisan gelar S3:
- DR. Muhammad Akbar
Contoh penulisan gelar dokter medis yang benar:
- dr. Muhammad Akbar
(Tribunnews.com/Devi Rahma)
Artikel Lainnya Terkait KBBI