"Selanjutnya, hentikan kekerasan seksual dengan mengesahkan RUU Penghapusan Kekerasan Seksual; gratiskan biaya pendidikan selama pandemi; dan stop liberalisasi dan komersialisasi pendidikan," katanya.
Selain buruh, aksi ini juga akan diikuti oleh mahasiswa dari BEM Universitas Indonesia, petani, miskin kota, pemuda, pelajar, jurnalis, perempuan, nelayan, pembela Hak Asasi Manusia (HAM), dan lembaga bantuan hukum.
Baca juga: Hari ini, Aliansi Buruh Gelar Aksi di Depan Istana Negara Kritisi 2 Tahun Kinerja Jokowi-Maruf
Dalam aksi ini setidaknya ada 1.955 personel gabungan yang diterjunkan untuk mengamankan aksi dan mengatur lalu lintas.
"1.955 personil gabungan TNI-Polri dan pemprov dan (pemasangan) kawat berduri," kata Kasubag Humas Polres Metro Jakarta Pusat Sam Suharto saat dikonfirmasi wartawan.