TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri Brigjen Andi Rian Djajadi menyatakan pengelola situs 19.love.me sengaja merekrut wanita yang tidak bekerja atau pengangguran untuk menjadi host wanita judi online dan live streaming seks.
Andi menyampaikan server situs itu memang diketahui berada di Filipina.
Namun, mereka bekerja sama dengan Warga Negara Indonesia (WNI) untuk merekrut wanita yang bersedia menjadi host yang biasa disebut host bar-bar.
"Mayoritas host wanita profesinya pengangguran," kata Andi saat dikonfirmasi, Kamis (28/10/2021).
Ia menyampaikan situs 19.love.me diketahui baru beroperasi sejak 3 bulan lalu.
Baca juga: Tersangka Raup Untung Rp 4,5 Miliar dari Situs Live Streaming Seks-Judi Online 19 Love
Namun, host WNI yang ikut bergabung menjadi host di tempat tersebut telah mencapai ratusan orang.
"19.love.me ini baru beroperasi. Baru 3 bulan. Untuk wanita-wanitanya kita deteksi masih Indonesia. Ratusan orang itu Indonesia semua," ujar dia.
Andi menyampaikan host wanita tersebut digaji beragam oleh pihak pengelola situs.
Nominal gaji yang diterima akan disesuaikan dengan kelas atau performa masing-masing orang.
"Untuk yang dianggap kelas biasa-biasa saja itu tarifnya 3 dollar AS per jam. Host yang dianggap menarik ini mendapat 7 dollar AS per jam. Sedangkan host yang dianggap bertalenta tinggi mendapat bayaran 10 dollar AS per jam," tukasnya.
Diberitakan sebelumnya, Direktorat Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri membongkar perjudian dan prostitusi melalui live streaming melalui aplikasi atau situs 19.love.me. Total, ada 4 orang yang ditangkap pihak kepolisian.
"Kita berhasil melakukan pengungkapan tindak pidana perjudian sekaligus tindak pidana pornografi yang melibatkan jaringan hampir di seluruh Indonesia. Saya ulangi hampir di seluruh Indonesia," kata Dirtipidum Bareskrim Polri Brigjen Andi Rian Djajadi di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (26/10/2021).
Baca juga: Penjelasan Kenapa Polri Belum Blokir Situs Judi Online-Live Asusila 19.Love.Me
Adapun keempat tersangka yang ditangkap adalah PES (34), ER (26), CW (34), dan FC (25).
Mayoritas tersangka memiliki peran perekrut host wanita hingga pembuat rekening deposit atau penampung terkait bisnis kejahatan tersebut.