News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Virus Corona

Kasus Covid-19 Meningkat, Ganjar Instruksikan Kepala Daerah di Jateng Maksimalkan Jogo Tonggo

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi Covid-19 varian Omicron.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meminta seluruh kepala daerah di Jawa Tengah untuk memaksimalkan pelaksanaan program Jogo Tonggo.

Program itu untuk merespons melonjaknya kasus Covid-19 akibat varian Omicron.

Ganjar juga meminta agar nomor kontak pelayanan publik di pemerintah kabupaten/kota maupun provinsi diaktifkan kembali bisa langsung secepatnya merespon kebutuhan warga.

Menurutnya, layanan call center tersebut sangat dibutuhkan masyarakat untuk mendapatkan informasi atau menyampaikan pertanyaannya seputar Covid-19 yang kini kembali meningkat.

“Program Jogo Tonggo dan nomor kontak pelayanan publik ini nantinya akan membantu masyarakat, jadi tidak lagi bingung ke mana mereka harus melapor,” kata Ganjar dalam keterangannya, Sabtu (19/2/2022).

Baca juga: Sebulan Terakhir 1.141 Ibu Hamil di Tokyo Jepang Terinfeksi Covid-19

Lebih lanjut, Ganjar pun mengimbau bupati dan walikota mulai aktif melakukan berbagai upaya pencegahan penularan Covid-19.

Seperti pembatasan aktivitas yang berpotensi menciptakan kerumunan, pemantauan di lingkungan sekolah dan perusahaan, pemantauan isolasi mandiri yang dilakukan di rumah-rumah, maupun kesiapan tempat isolasi terpusat, dan lain sebagainya.

“Selain kepala daerah, saya juga meminta dinas teknis terkait untuk selalu siap," ujarnya.

"Tidak lupa juga saya ingatkan bagi seluruh rumah sakit untuk mempersiapkan kebutuhan tempat tidur isolasi dan tempat tidur di ruang ICU agar nantinya tidak terjadi kekurangan,” jelas Ganjar.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini